Putra Sulung Ungkap Alasan Risma Kerap Marah-Marah: Ndak Usah Kaget

15 Oktober 2021, 20:53 WIB
Menteri Sosial Tri Rismaharini./ /Tangkapan layar IG @trirismaharini01/Yenny Hardiyanti

GALAMEDIA - Aksi Mensos Tri Rismaharini alias Risma marah-marah kembali heboh di media sosial belakangan ini.

Setidaknya, video yang memperlihatkan Risma marah-marah di depan publik sudah semua kali viral dalam waktu dekat ini.

Sebelumnya, Risma marah-marah kepada petugas bantuan PKH di Gorontalo karena perbedaan data penerima.

Terkini, video Risma marah kepada mahasiswa demonstran di Lombok kembali viral di media sosial.

Seperti sebelumnya, aksi Risma yang kerap marah-marah di depan publik kembali menuai kritik dari berbagai pihak.

Baca Juga: Film Under Siege 2 Akan Tayang Di Bioskop Trans TV Malam Ini,Berikut Sinopsis Menariknya

Terkait dengan Risma tersebut, putra sulungnya, Fuad Benardi ikut memberikan tanggapan. Dia mengungkapkan alasan ibundanya kerap marah-marah.

Fuad menyebut bahwa Risma memang sudah biasa memperlihatkan kemarahan. Melalui unggahan Instagram pribadinya, Fuad bahkan menyebut mantan Wali Kota Surabaya itu sebagai tukang marah.

"Mensos marah-marah. Memang dasarnya tukang marah-marah ya seperti itu," tulisnya.

Dia menyertakan sebuah video saat Risma marah-marah kepada mahasiswa beberapa waktu yang lalu dan sempat heboh.

Baca Juga: Rocky Gerung: Konyol Menaikkan Elektabilitas Ganjar atau Puan, Kami Mau Dengar Pertengkaran Akademis

Bahkan kata dia, di keluarganya pun Risma kerap marah. Sehingga hal tersebut tak perlu menjadi permasalahan.

"Di rumah juga seperti itu, ndak usah kaget," ujar Fuad.***

Editor: Dicky Aditya

Tags

Terkini

Terpopuler