Ibu Eti Terancam Terusir dari Rumah Sendiri, LBH Golkar Bandung Ikut Berjuang Tegakkan Keadilan

13 Januari 2022, 15:54 WIB
Ibu Eti saat bertemu dengan LBH Partai Golkar Kota Bandung, Kamis, 13 Januari 2022./Lucky M Lukman/Galamedia /

GALAMEDIA - Ibu Eti, warga Kota Bandung terancam terusir dari rumah sendiri. Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Partai Golkar Kota Bandung ikut turun tangan berjuang.

LBH Partai Golkar Kota Bandung akan berupaya keras menegakkan keadilan bagi Ibu Eti.

Diakui, saat ini keadilan dalam perkara hukum banyak mengundang polemik dikalangan masyarakat.

Terkadang banyak warga yang kurang mampu sering tersentuh kasus hukum.

Baca Juga: Bikin Kaget Lagi, Ardhito Pramono Dikabarkan Miliki Istri, Warganet: LAH ARDHITO UDH PUNYA ISTRI?

"Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Partai Golkar Kota Bandung hadir untuk membantu masyarakat kecil yang terbelit masalah hukum," ujar Ketua LBH Partai Golkar Kota Bandung Dr. H Radea Respati P, SH., MH kepada media, Kamis, 13 Januari 2022.

"Kali ini kami akan memperjuangkan kasus ibu Eti yang terbelit masalah saat membeli rumah tanpa diberi sertifikat," tambah Radea menambahkan.

Diungkapkan Radea, lantaran ketidaktahuannya saat membeli rumah, Ibu Ety dan keluarga kini terancam terusir dari rumahnya sendiri.

Pihaknya juga mengimbau masyarakat lebih berhati-hati dan memahami masalah hukum agar tak menjadi masalah di kemudian hari.

Baca Juga: David Bennett, Pasien Pertama Dalam Sejarah yang Berhasil Transplantasi Jantung Babi

"Kami berupaya memberikan edukasi hukum kepada masyarakat, tidak lalai dan lebih berhati-hati. Kami juga akan berupaya dan berjuang agar Ibu Ety mendapatkan haknya kembali," tututrnya.

Lebih lanjut Radea menambahkan, pihaknya akan berupaya melakukan sejumlah langkah untuk kasus yang menimpa Ibu Eti.

Salah satu yang dilakukan adalah membuka pintu komunikasi dan melakukan musyawarah mufakat agar keduabelah pihak terpenuhi haknya.

"Bila dalam musyawarah tak mencapai kata sepakat kami akan melakukan upaya hukum sesuai perundang-undangan yang berlaku," ujarnya.

Baca Juga: LINK NONTON LIVE STREAMING Persib Bandung vs Bali United Malam Ini Pukul 20.45 WIB GRATIS

Radea juga menyatakan, LBH Partai Golkar Kota Bandung sudah seringkali membantu masyarakat kecil yang tersangkut masalah hukum.

Beberapa di antaranya kasus sengketa tempat tinggal, perlindungan anak, bahkan juga kasus rudapaksa.

"Kami fokus pada pemenuhan kebutuhan pokok hak-hak dasar masyarakat. Kami komitmen membantu masyarakat secara gratis," ujar dia.

Ditemui di Kantor DPD Partai Golkar Kota Bandung, Ibu Eti yang datang bersama salah satu keluarganya mengaku membeli satu petak rumah di Jalan Muararajeun Lama seharga Rp 90 juta.

Rumah yang dibelinya pada tahun 2013 ini berbentuk paviliun berukuran 3x13 meter.

"Saat beli saya hanya diberi kuitansi pembelian. Sertifikat rumah belum diberikan penjual karena ada di bank," ujar dia.

"Tahunya saat ini rumah kami mau dilelang. Kami meminta bantuan LBH Partai Golkar Bandung, karena tak paham hukum," imbuh Ibu Eti.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler