KRONOLOGIS DETIK-DETIK OTT KPK Terhadap Sahat Tua Simanjuntak Wakil Ketua DPRD Jatim

15 Desember 2022, 12:00 WIB
KRONOLOGIS DETIK-DETIK OTT KPK Terhadap Sahat Tua Simanjuntak Wakil Ketua DPRD Jatim. /Facebook/Sahat Simanjuntak

GALAMEDIANEWS - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Wakil Ketua DPRD Jatim, Sahat Tua Simanjuntak.

Penangkapan terhadap Sahat Tua Simanjuntak dilakukan melalui Operasi Tangkap Tangan atau OTT KPK.

OTT KPK ini disebut dilakukan pada Rabu, 14 Desember 2022 malam di Kota Surabaya, Jawa Timur.

Baca Juga: GRATIS DOWNLOAD PDF Kalender Pendidikan 2023 Jawa Barat, Resmi dan Lengkap dengan Jadwal Libur

Baca Juga: PROFIL Sahat Tua Simanjuntak, Wakil Ketua DPRD Jatim dari Partai Golkar yang Terjaring OTT KPK

KPK menjelaskan kronologis detik-detik OTT terhadap Sahat Tua Simanjuntak.

Sahat ini selain Wakil Ketua DPRD Jatim, juga menjabat sebagai sekretaris DPD Partai Golkar Jatim.

Sahat Tua Simanjuntak memiliki nama lengkap Sahat Tua Parlindungan Simanjuntak, SH.MH.

Ia merupakan politisi senior di tubuh partai berlambang Pohon Beringin.

Sahat dikenal juga sebagia mantan advokat ulung di Jawa Timur. Ia kemudian terjun ke dunia politik.

Dikutip dari laman KPU Jatim, Sahat Tua Simanjuntak menjadi anggota DPRD Jatim dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Timur 9 meliputi Pacitan, Ponorogo, Trenggalek, Magetan, dan Ngawi.

Baca Juga: PEMILU 2024, Inilah Penetapan Nomor Urut Partai Politik Peserta Pemilu Umum, ‘Ummat’ Tidak Lolos ini alasannya

Pada Pileg 2019 lalu Sahat meraih suara 52.910 di Dapil Jatim 9 tersebut.

Sahat Tua Simanjuntak menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Jatim sejak 30 September 2019 lalu.

Ketua KPK Firli Bahuri menjelaskan kronologis detik-detik penangkapan Sahat Tua Simanjuntak.

"Dalam giat tangkap tangan tersebut, terdapat Wakil Ketua DPRD Jatim STS dan beberapa orang pihak lain," kata Firli dalam keterangannya di Jakarta, Kamis, 15 Desember 2022.

Firli menerangkan, OTT KPK terhadap Sahat Tua Simanjuntak dan beberapa pihak lain itu dilakukan pada Rabu, 14 Desember 2022 pukul 20.24 WIB.

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan, OTT KPK terhadap Wakil Ketua DPRD Jawa Timur Sahat Tua Simanjuntakdan beberapa pihak lainnya terkait dugaan suap pengurusan alokasi dana hibah.

"Tindakan tangkap tangan KPK di Surabaya terkait dugaan tindak pidana korupsi suap pengurusan alokasi dana hibah bersumber dari APBD Jatim," kata Ali Fikri dalam keterangannya di Jakarta, Kamis.

Baca Juga: HARGA EMAS Hari Ini Kamis 15 Desember 2022, Emas Batangan Cuma Rp 556.500

Ali mengatakan tim KPK sejauh ini telah menangkap empat orang dalam OTT di Kota Surabaya, salah satunya ialah Sahat Tua Simanjuntak.

"Sejauh ini, ada empat orang yang sudah ditangkap. Benar, salah satunya pimpinan DPRD Jatim," ujar Ali.

KPK juga diketahui menyegel kantor Sahat Tua Simanjuntak dalam OTT yang dilakukan.

"Iya, infonya benar (disegel), sebab saya ada di luar kota," kata Sekretaris DPRD Jawa Timur Andik Fadjar Tjahjono di Surabaya, Kamis.

KPK juga menyegel ruang Kasubag Risalah Sekretariat DPRD Jatim Afif. Namun, Andik belum dapat mengonfirmasi apakah Afif juga ikut ditangkap atau tidak.

Tak hanya itu, Andik juga mendapat informasi bahwa Sahat sudah dibawa tim penyidik KPK. Namun, dia tidak bisa merinci karena informasi yang masuk pun terbatas.

"Infonya begitu (Sahat dibawa KPK), karena juga tidak tahu sendiri, infonya kemarin itu (OTT-nya)," tambahnya.***

Editor: Usman Alwasim

Tags

Terkini

Terpopuler