Sudah Langgar Protokol Kesehatan, Warga Ini Malah Pukul Lurah yang Mengingatkannya

- 10 Desember 2020, 21:14 WIB
Ilustrasi pemukulan/penganiayaan.*
Ilustrasi pemukulan/penganiayaan.* /PIXABAY/Ella_87

 

GALAMEDIA - Sejumlah warga pelanggar Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi nekat memukul Lurah Cipete Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Nurcahya, karena diberikan teguran.

Pelaku pemukulan diduga berjumlah tiga orang. Satu di antara tiga pelaku berhasil ditangkap oleh Polres Metro Jakarta Selatan.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Jimmy Christian Samma, saat dikonfirmasi Kamis 10 Desember 2020 malam, membenarkan peristiwa tersebut yang saat ini sudah ditangani oleh pihaknya.

Baca Juga: Pemprov Jabar Tanda Tangani Rencana Kerja Tahunan dengan Tiga NGO

"Pemicunya ditegur, mereka tidak mengindahkan, terus tidak terima dibubarin. Disuruh bubar, tidak terima akhirnya menyerang Lurah Cipete Utara yang juga seorang ibu," kata Jimmy seperti dilansirkan Antara.

Dituturkan Jimmy, kejadian pemukulan tersebut terjadi sekitar tiga minggu lalu tepatnya Sabtu 21 November 2020, lokasi kejadian di Waroeng Brothers coffe and resto Jalan Kemang Selatan VII B, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pukul 01.00 WIB dini hari.

Lurah Cipete Utara saat itu baru pulang memantau kerumunan pengendara sepeda motor di Jalan Antasari, Kebayoran Baru Jakarta Selatan.

Baca Juga: Tidak Puas dengan Hasil Perhitungan Suara KPU, Paslon Dalam Pilkada Bisa Lakukan Ini

Lalu melakukan pengecekan ke Jalan Pelita, Cipete Utara, menemukan ada kerumunan orang di warung kopi tersebut.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x