Gol Semata Wayang Akhiri Puasa Kemenangan Udinese

- 31 Januari 2021, 21:59 WIB
ILUSTRASI: Logo klub Serie A Liga Italia, Udinese.
ILUSTRASI: Logo klub Serie A Liga Italia, Udinese. /Dadan Maulana/Sportaliga

Gawang Spezia kemasukan menjelang turun minum. Penyelesaian Tolgay Arslan saat menerima umpan terobosan dari De Paul berujung gol, namun gol itu tidak disahkan karena offside.

Dibabak kedua, Spezia memulai dengan penampilan yang lebih agresif, namun justru Udinese yang dapat mengemas gol.

Baca Juga: Kue Keranjang Khas Imlek Mudah Cara Membuatnya dan Ga Ribet!

Julian Chabot kedapatan melanggar Deulofeu di kotak terlarang. Eksekusi penalti kemudian diambil oleh De Paul yang tidak menemui kesulitan untuk menaklukkan Provedel.

Fernando Llorente melakukan debutnya untuk Udinese saat dimasukkan sebagai pengganti Deulofeu dan mantan penyerang Juventus itu segera memberi dampak pada proses serangan saat Udinese terus menggempur pertahanan tuan rumah.

De Paul kemudian mendapatkan kartu kuning akibat pelanggarannya terhadap Riccardo Saponara pada menit ke-71. Namun karena terus memprotes keputusan wasit, kapten Udinese itu harus menerima kartu kuning kedua yang membuat ia wajib meninggalkan lapangan.

Baca Juga: Peneliti LAPAN Sebut Hari Ini, 31 Januari 2021 Puncak Musim Hujan, Tetap Waspada

Pada menit ke-85, giliran Saponara yang mendapat kartu kuning kedua dari wasit saat ia menarik kaus Rodrigo Becao. Keunggulan 1-0 untuk Udinese pun bertahan sampai peluit panjang berbunyi. ***

 

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah