Peringatan Dini BMKG untuk Wilayah Jakarta! Simak Ramalan Cuaca DKI Jakarta, Jumat 5 Maret 2021

- 4 Maret 2021, 18:19 WIB
Ilustrasi Hujan / Pexels
Ilustrasi Hujan / Pexels /

GALAMEDIA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca DKI Jakarta besok, Jumat 5 Maret 2021.

Melalui situs resminya, BMKG memberikan peringatan dini, agar masyarakat mewaspadai potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Jaktim dan Jaksel pada sore hari, serta Kepulauan Seribu pada dini hari.

Jakarta Barat, pada pagi hari cuaca diprediksi berawan. Siang hari akan turun hujan intensitas ringan. Malam hari, diprediksi cuaca akan kembali berawan dan pada dini hari akan kembali turun hujan intensitas ringan.

Baca Juga: 72 Tempat Usaha di Jakarta Langgar PPKM Mikro, dari Diskotik, Karaoke, hingga Gedung Pertemuan

Suhu di Jakarta Barat diprediksi akan berada di 23 sampai 33 derajat celcius dengan kelembapan 60 sampai 90%.

Jakarta Pusat, pada pagi hari cuaca diprediksi akan cerah diselimuti awan. Siang sampai malam hari cuaca diprediksi akan berawan saja. Dini hari diprediksi akan turun hujan ringan.

Suhu di Jakarta Pusat berada di 25 sampai 30 derajat celcius dengan kelembapan mencapai 80 sampai 90%.

Baca Juga: Resmikan Bendungan Sindangheula, Jokowi: Banyak Manfaatnya, Pemerintah Setempat Harus Menjaga dengan Baik

Jakarta Selatan, pada pagi hari cuaca diprediksi akan berawan. Siang hari, Anda diharapkan waspada karena diprediksi akan turun hujan petir dengan kecepatan angin 10km/jam. Malam sampai dini hari, cuaca diprediksi kembali berawan.

Suhu di Jakarta Selatan beradi di 23 sampai 33 derajat celcius dengan kelembapan 70 sampai 90%.

Jakarta Timur, pagi hari diprediksi akan cerah diselimuti awan. Siang hari diprediksi akan turun hujan sedang, Anda diharapkan waspada. Pada malam sampai dini hari, diprediksi cuaca hanya akan berawan.

Baca Juga: KLB Demokrat Kian Mendekat, Andi Arief Tiba-tiba Sebut Nama Mahfud MD, Ada Apa ya?

Suhu di Jakarta Timur berada di 23 sampai 33 derajat celcius dengan kelembapan 70 sampai 90%.

Jakarta Utara, pagi hari diprediksi akan cerah diselimuti awan. Siang sampai malam hari diprediksi cuaca akan berawan. Dini hari, diprediksi akan turun hujan ringan.

Suhu di Jakarta Utara berada di 25 sampai 30 derajat celcius dan kelembapan 80 sampai 90%.

Baca Juga: Salah Kaprah, Tanpa Peran SBY Tak Ada Partai Demokrat

Kepulauan Seribu, pada pagi hari diprediksi akan cerah diselimuti awan. Pada siang sampai malam hari cuaca diprediksi akan berawan.

Dini hari, diprediksi akan turun hujan petir dan kecepatan angin 10km/jam bergerak ke Timur.

Suhu Kepulauan Seribu berada di 26 sampai 29 derajat celcius dan kelembapan mencapai 80 sampai 95%.***

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x