Lepas Keberangkatan Pebulu Tangkis ke Ajang All England, Ketua PBSI: Bertanding untuk Menang

- 13 Maret 2021, 07:01 WIB
Tim Garuda Menuju Ajang All England 2021 / badmintonindonesia.org
Tim Garuda Menuju Ajang All England 2021 / badmintonindonesia.org /

GALAMEDIA - Ketua Umum PP PBSI, Agung Firman Sampurna melepas keberangkatan tim Garuda ke Birmingham untuk turun dalam ajang All England 2021 yang dihelat pada 17-21 Maret.

Bertempat di Markas Besar Tim Nasional Bulutangkis Indonesia, Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Jumat 12 Maret 2021 sore, Agung mengatakan dengan adanya pelepasan ini untuk memberi semangat kepada atlet-atlet yang akan bertanding.

“Jadi hari ini kita membuka tradisi baru di PBSI yaitu melepas tim nasional bulutangkis Indonesia yang akan berlaga di All England 2021," kata Agung yang dilansir Galamedia melalui laman resmi PBSI, Sabtu, 13 Maret 2021.

Baca Juga: Pakar Ilmu Komunikasi IISIP Jakarta Tiba-tiba Hubungkan KLB Demokrat dengan Korupsi Asabri, Ada Apa ya?

Dalam perkataannya Agung juga menyebutkan bahwa pertandingan ini adalah ajang yang prestisius sehingga kali ini PBSI mengirimkan 12 atlet.

Tak hanya tim inti, pelatih dan ofisial juga ikut pergi yang dipimpin oleh Manajer Tim, Ricky Soebagdja, dengan pertimbangan dia pernah menjuarai All England dua kali bersama Rexy Mainaky di tahun 1995 dan 1996,

Dalam kesempatannya, Agung menyampaikan tidak mudah bertanding dan melakukan persiapan di masa pandemi Covid-19 ini. Tetapi hal itu bukan alasan untuk tidak menampilkan permainan yang terbaik.

Baca Juga: Atta dan Aurel Langsungkan Lamaran Hari Ini! Simak Link Live Streamingnya

“Kita memahami betul situasinya, bahwasanya ini adalah situasi yang sangat demanding karena turnamen dan persiapannya dalam kondisi pandemi Covid-19. Bahkan sekarang dalam serangan pandemi gelombang kedua yang lebih ganas sebenarnya,” tutur Agus.

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x