DPR: Eternal Patrol KRI Nanggala 402 Momentum Upgrade Alutsista TNI

- 26 April 2021, 13:58 WIB
Anggota Komisi I DPR RI, H Muhammad Farhan.
Anggota Komisi I DPR RI, H Muhammad Farhan. /Instagram.com/@hmfarhanbdg/


GALAMEDIA - Musibah kapal selam KRI Nanggala 402 menjadi sorotan. TNI Angkatan Laut menaikkan status dari hilang kontak atau submiss menjadi tenggelam atau subsunk.

Hal itu tak lepas dari upaya pencarian dan penyelamatan kapal selam KRI Nanggala 402, pada Sabtu, 24 April 2021. Terlebih setelah adanya temuan sejumlah komponen milik KRI Nanggala 402.

Anggota Komisi 1 DPR RI dari Fraksi NasDem, Muhammad Farhan menyebut peristiwa tersebut sangat memilukan. Pasalnya, bangsa ini kehilangan 53 putra terbaiknya.

Farhan pun menyampaikan duka cita mendalam pada keluarga yang ditinggalkan di bulan Ramadan.

Baca Juga: Penyekatan Dimulai, Polresta Bandung Putarbalikan Puluhan Kendaraan yang Baru Keluar dari Pintu Tol Cileunyi

"Layaknya, 53 orang yang berada di dalam Kapal Selam KRI Nanggala 402 mendapat penghargaan setinggi-tingginya dari Negara, atas bakti sampai akhir yang ditunjukkan oleh mereka," tutur Farhan dalam keterangan persnya, Senin, 26 April 2021.

Pria berkaca mata ini menilai, kejadian tersebut menjadi momentum meningkatkan kerjasama yang kuat antara Kemenhan, TNI dan Panja Alutsista Komisi 1 DPR RI dalam memajukan alat maupun fasilitas persenjataan bagi TNI.

"Lebih erat bekerjasama memastikan agar alat utama sistem kesenjataan Nasional berada dalam koridor kepentingan Nasional dan keselamatan personel," katanya.

"Kejadian memilukan ini hendaknya jadi momentum karena sudah jadi public issue yang tidak mungkin ditahan lagi. Maka kemudian yang diperlukan adalah mendorongnya masuk dalam agenda kebijakan pertahanan Nasional," sambung Farhan.

Baca Juga: Pesan Menusuk Prabowo Subianto untuk 53 Awak KRI Nanggala yang Telah Gugur: Selamat Berlayar Menuju Keabadian

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x