Tenda Porak Poranda Diterjang Hujan Angin, Vaksinasi di Stadion GBLA Tetap Dilanjutkan

- 17 Juni 2021, 18:20 WIB
Suasana porak poranda di Stadion GBLA usai terjangan hujan angin, Kamis, 17 Juni 2021./Remy Suryadie/Galamedia
Suasana porak poranda di Stadion GBLA usai terjangan hujan angin, Kamis, 17 Juni 2021./Remy Suryadie/Galamedia /

GALAMEDIA - Walaupun 11 tenda vaksinasi saat hujan yang disertai angin kencang mengguyur di Stadion GBLA dan sekitarnya, alat vaksinasi aman dan tidak mengalami kerusakan.

Sehingga vaksinasi masih dapat berjalan di ruangan tertutup.

Hal tersebut diungkapkan Staf bagian Logistik dan Peralatan BPBD Jabar Jajang Jamaludin, saat dikonfirmasi wartawan, Kamis 17 Juni 2021.

"Alat vaksinasi sudah diamankan dan tidak mengalami kerusakkan. Karena cepat pasukan dari TNI dan Polri mengamankan alat vaksinasi," terangnya.

Baca Juga: Belasan Tenda Vaksinasi Covid-19 di Stadion GBLA Porak Poranda Diterjang Hujan Angin

Jajang menambahkan, vaksinasi kepada warga tetap berlanjut dan dialihkan ke dalam ruangan akibat tenda roboh.

Adapun dalam kegiatan itu, ditargetkan 5 ribu warga mengikuti vaksinasi.

"Vaksinasi di dalam berlanjut, jadi di dalam ruangan posisinya," ucap dia.

Lebih lanjut, Jajang pun memastikan, tak ada korban jiwa ataupun luka akibat robohnya tenda.

Adapun tenda milik BNPB dan BPBD Jabar yang roboh diketahui terdiri dari tenda keluarga dengan kapasitas kecil dan tenda pengungsi dengan kapasitas besar.

Baca Juga: Awas! Jangan Terlalu Lama Duduk, Bisa Cepat Mati! Simak Penjelasannya Berikut Ini

"Saya pastikan dalam kejadian tersebut tidak ada korban luka, baik dari petugas ataupun masyarakat," terangnya.

Diberitakan sebelumnya, hujan disertai butiran es serta angin kencang yang mengguyur wilayah Gedebage sekitar, pada Kamis 17 Juni 2021, mengakibatkan sejumlah tenda vaksinasi yang didirikan di Stadion GBLA roboh.

Dari pantauan di lokasi, hujan disertai angin melanda sekitar pukul 14.00 WIB.

Baca Juga: Kasus Unlawful Killing Belum Juga Diproses, Refly Harun: Ini Kasus Paling Besar dalam Pemerintahan Jokowi

Di bagian dalam stadion yang menjadi lokasi penyuntikan, terlihat sejumlah tenda dan kursi berserakan terhantam angin kencang.

Akibat kejadian tersebut membuat petugas kepolisan, dan TNI, dan BPBD bahu-membahu merapihkan tenda yang berserakan.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x