Dokter Lois Meminta Maaf, dr Tirta: Akhirnya Setelah 7 Bulan, Jangan Sebar Hoaks Lagi!

- 13 Juli 2021, 14:47 WIB
dr Tirta. //Instagram.com/@dr.Tirta
dr Tirta. //Instagram.com/@dr.Tirta /

Dilansir Galamedia dari akun Instagramnya, Tirta mengaku sudah memaafkan Lois dan berharap tidak mengulangi lagi.

Baca Juga: Epidemiolog UI Ungkap Kemungkinan Herd Immunity Tidak Akan Terjadi di DKI Jakarta

"Akhirnya, setelah 7 bulan, Lois meminta maaf kepada publik, berjanji tidak mengulangi, dan meluruskan semua informasi beredar mengenai 'hoax Covid' pr dia itu," tulis Tirta.

Ia pun mengaku bahwa dirinya dan pihak Ikatan Dokter Indonesia (IDI) sudah menunggu permintaan maaf dari Lois kepada publik selama tujuh bulan.

Ia pribadi mengatakan bahwa sudah memaafkan asal tidak diulang lagi dan lebih baik jika bekerja bersama melawan pandemi Covid-19 yang hingga kini belum selesai.

"Saya secara pribadi memaafkan, yang penting jangan di ulang, berjuang bareng, dan kalo mau diskusi, monggo ajakan ke @ikatandokterindonesia diterima. Ga perlu defend trus. Kita kerja bareng, karena pandemi belum slesai," lanjut Tirta.

Baca Juga: Selain Covid-19, Berikut 6 Virus yang Pernah Menyerang Dunia, Salah Satunya Membunuh 200 Juta Orang

Walaupun demikian, terkait proses hukum Tirta menyerahkan kelanjutan kasus ini kepada pihak kepolisan. Ia mengaku tujuannya hanya ingin menghentikan penyebaran hoaks.

"Mengenai kelanjutan kasus. Itu menjadi urusan POLISI. Saya dah legowo. Karena sslama 7 bulan saya cuma mau dia stop nyebar hoax. Dan yowis. Jangan sebar hoax lagi ya bu lois udah dimaafkan. Kapok yah," tulisnya lagi.

Sementara itu, walaupun Lois sudah dibebaskan, pihak Bareskrim Polri mengungkapkan jika proses hukum tetap berlanjut dan dirinya hingga kini masih berstatus tersangka.***

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x