Mahfud MD Minta TNI Terus 'Berperang' dengan Covid-19

- 4 Oktober 2021, 21:28 WIB
Mahfud MD.
Mahfud MD. /Twitter @mohmahfudmd

 


GALAMEDIA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengharapkan TNI terus 'berperang'dengan COVID-19.

"Teruskanlah kontribusi TNI di dalam menangani pandemi COVID-19," kata Mahfud dalam video dari Humas Kemenko Polhukam, Jakarta, Senin, 4 Oktober 2021, menanggapi Peringatan HUT Ke-76 TNI yang jatuh pada 5 Oktober.

Menurut dia, TNI mengawal pertahanan negara dengan penuh setia kepada Pancasila dan UUD 1945.

"TNI juga berjuang untuk kemakmuran negeri dan kesejahteraan rakyat dengan semangat Sapta Marga dan Sumpah Prajurit," kata mantan Menteri Pertahanan ini.

Mahfud pun mengucapkan Dirgahayu TNI. "Jadilah prajurit yang profesional, disiplin, militan dan rendah hati," kata Mahfud.

Baca Juga: PKS Setuju Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Daerah, Ferdinand Hutahaean: Akal Bulus, Mereka Lagi Ngelaba

Peringatan HUT TNI ke-76 yang jatuh tanggal 5 Oktober akan menampilkan 112 alat utama sistem persenjataan (alutsista) di sekitar Istana Merdeka tepatnya di sepanjang Jalan Merdeka Barat, Jalan Merdeka Selatan dan Jalan Merdeka Utara.

"Gelar alutsista tersebut merupakan bentuk perwujudan kekuatan TNI saat ini dan juga sebagai laporan kepada Presiden RI serta masyarakat bahwa anggaran yang diberikan pemerintah kepada TNI salah satunya digunakan sebagai pengadaan kebutuhan Alutsista untuk menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia dari gangguan, hambatan, ancaman dan tantangan yang dihadapi bangsa Indonesia," Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Laut (KH) Edys Riyanto dikutip dari keterangan tertulis yang diterima Minggu, 3 Oktober 2021.

Beberapa jenis Alutsista yang akan ditampilkan yaitu dua unit kendaraan taktis ringan Sherpa Light Scout, 35 unit kendaraan taktis Anoa, delapan unit Indonesia Light Strike Vehicle (ILSV) Armoured Personel Carrier, dua unit Rantis Bushmaster, 19 unit P6 Atav, 24 unit kendaraan Rudal Mistral, dua unit BTR 4, satu unit Aligator, dua unit APC Turangga, lima unit MLRS (RM 70 Vampire dan Tatrapan), dua unit Orlikon Skyshield, empat unit MLRS Astros dan enam unit Armed Caesar 155 MM.

Baca Juga: Politisi PKB Minta Masalah Bendera HTI di Gedung KPK Dihentikan: Lupakan Pemimpin KPK Sudah Berganti

Sementara itu, untuk pelaksanaan upacara dalam rangka memperingati HUT ke-76 TNI diselenggarakan secara sederhana dan terbatas dengan menerapkan standar protokol kesehatan yang ketat mengingat saat ini Indonesia masih dilanda pandemi COVID-19.

Menurut Kolonel Edys, upacara yang berlangsung secara sederhana tersebut jumlah personel yang bertugas juga dibatasi yaitu hanya 28 personel.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x