Ucapkan Selamat Hari Dokter Nasional, Jokowi: Mereka Pahlawan Tanpa Pamrih

- 24 Oktober 2021, 17:09 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) /Dok. Setpres

GALAMEDIA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan selamat Hari Dokter Nasional. Ucapan tersebut diunggah melalui akun Instagram @jokowi, Minggu 24 Oktober 2021 .

Seperti dilihat dari laman akun tersebut, Jokowi juga menyertakan sebuah video bertulisan 'Selamat Hari Dokter Nasional' dengan gambar kartun para dokter yang sedang menjalankan bertugas.

"Bagaimanapun situasi pandemi yang kita hadapi, saya tahu para dokter dan tenaga kesehatan tetap siaga," tulis Jokowi.

Presiden juga mengatakan para dokter telah memberikan segalanya untuk menyelamatkan bangsa ini. Bahkan mereka harus bertaruh nyawa demi menjalankan tugasnya.

Baca Juga: Demokrat Kembali Serang PDIP: Kami Fokus Bantu Rakyat, Bukan Klaim Prestasi, Hati Nuraninya di Mana?

"Mereka telah memberi bukti dengan menyumbang keahlian, pikiran, dan tenaga, bahkan bertaruh nyawa untuk menyelamatkan bangsa ini," tuturnya.

"Para dokter adalah pahlawan tanpa pamrih, yang berjuang sampai ancaman pandemi telah usai," tukasnya.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan selamat Hari Dokter Nasional. Ucapan tersebut diunggah melalui akun Instagram @jokowi, Minggu 24 Oktober 2021

Seperti dilihat dari laman akun tersebut, Jokowi juga menyertakan sebuah video bertulisan 'Selamat Hari Dokter Nasional' dengan gambar kartun para dokter yang sedang menjalankan bertugas.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah