Angka Covid-19 Turun, JQR dan WeCare.id Tetap Distribusikan Bantuan

- 4 November 2021, 16:26 WIB
JQR dan WeCare.id retap mendistribusikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan di tengah pandemi Covid-19./Rio Ryzki Batee/Galamedia
JQR dan WeCare.id retap mendistribusikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan di tengah pandemi Covid-19./Rio Ryzki Batee/Galamedia /

GALAMEDIA - Kendati angka penyebaran virus Covid-19 terus menunjukan penurunan, dampak dari pandemi masih terasa di lapisan masyarakat bawah.

Berdasarkan data aduan yang diterima Organisasi kemanusiaan Jabar Quick Response (JQR), banyak warga yang masih membutuhkan bantuan.

Sebagai bagian dari solusi, JQR menggandeng WeCare.id untuk menyebarkan bantuan berupa 1000 paket nasi, 32 paket isoman dan 200 paket sembako di Bandung Raya.

Ketua Umum JQR, Bambang Trenggono menjelaskan, sesuai amanat dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, JQR terus membantu warga Jawa Barat yang ditimpa kemalangan.

Baca Juga: La Nina Mengintai, BMKG Minta Masyarakat dan Pemda Tak Lengah akan Potensi Bencana Hidrometeorologi

"Biarpun tidak seramai ketika bulan-bulan sebelumnya aduan mengenai dampak covid masih berdatangan kepada JQR melaui medsos dan website kami, jadi dampak dari pendemi ini masih terasa," ungkapnya di Bandung, Kamis, 4 November 2021.

Menurutnya masalah kemanusiaan di Jawa Barat tidak bisa hanya ditangani oleh pemerintah, tapi juga dilakukan secara bersama-sama oleh semua pihak.

Dalam proses distribusi bantuan dilaksanakan bersama Bikers Brotherhood 1% MC West Java Chapter (BB1%). "Selama tujuannya untuk kemanusiaan kami terbuka untuk bekerjasama," ujarnya.

Pihaknya juga terus memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkait pentingnya protokol kesehatan (prokes) 5M.

Masyarakat diminta agar jangan lengah, karena virus corona masih ada dan status pandemi belum dicabut.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x