Mengaku Deddy Corbuzier Hingga Nekat Tipu Mantan Menteri Sofyan Djalil, Ayah Azka: Kelewatan!

- 19 Januari 2022, 14:37 WIB
Tangkap layar Instagram @mastercorbuzier
Tangkap layar Instagram @mastercorbuzier /

GALAMEDIA - Deddy Corbuzier kembali menjadi perbincangan publik.

Melalui akun Instagram @mastercorbuzier, ayah dari Azka Corbuzier tersebut bercerita mengenai peristiwa penipuan yang menimpa mantan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Sofyan Djalil.

Deddy mengatakan ada orang tak dikenal telah menipu Sofyan Djalil menggunakan namanya.

Baca Juga: Persoalkan Bahasa Sunda, Gus Umar Sentil Arteria Dahlan: Apa Salahnya? Indonesia Merdeka dengan Bahasa Daerah

“INI SIH KELEWATAN.. MENTERI MAU DITIPU PAKAI NAMA SAYA BUAT CARI SUMBANGAN!!?” katanya dilansir Galamedia dari akun Twitter @mastercorbuzier pada Rabu, 19 Januari 2022.

Dalam unggahannya, diketahui Sofyan Djalil diajak berkontribusi dengan modus membuat rumah singgah bagi anak-anak pemulung di daerah Bantar Gebang.

Penipu yang mengatasnamakan Deddy Corbuzier ini juga mengatakan  nantinyadi  rumah singgah tersebut akan disediakan tenaga pengajar.

Baca Juga: Arteria Dahlan Minta Kajati Dipecat karena Berbahasa Sunda, Ini Aturan Penggunaan Bahasa dalam Undang-undang

“Pak @sofyan.djalil di chat menggunakan nomor di atas mengatasi namakan saya,” tuturnya.

Meski begitu, Deddy menyebut nomor rekening sumbangan yang ditulis pelaku dan nomor lainnya sudah disimpan.

“Kita Sudah punya no rek nya, nomor lainnya dll...Ya pasti kena...,” ujarnya.

“Lucu nya kok ya nekat... Menteri aja dia sikat...,” tambahnya.

Baca Juga: Ketua Umum PSSI Bicara Soal Mafia Bola yang Terjadi di Indonesia, Tetap Dihukum Meski Baru Niat

Lebih jauh, ia memperingatkan para pengikutnya untuk berhati-hati.

“Jadi hati hati diluar sana.. Penipuan seperti ini lagi dimana mana tanpa pandang bulu.. #CLOSETHEDOOR,” katanya.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x