Usai 'Ribut' dengan Masyarakat Sunda, PDIP Malah 'Manjakan' Arteria Dahlan: Konsepnya Bukan Hukuman

- 21 Januari 2022, 15:25 WIB
Politisi PDIP Arteria Dahlan saat meminta maaf kepada warga Jawa Barat.
Politisi PDIP Arteria Dahlan saat meminta maaf kepada warga Jawa Barat. ///Tangkapan layar/

GALAMEDIA - Akhir-akhir ini nama politisi Partai PDIP, Arteria Dahlan kembali menjadi perbincangan publik.

Hal ini bermula dari keinginannya yang meminta Jaksa Agung untuk mencopot jabatan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) yang memakai Bahasa Sunda dalam rapat kerja.

Alih-alih mendapat dukungan, Arteria Dahlan justru 'diserang' oleh masyarakat Sunda.

Diketahui, Arteria Dahlan mengeluarkan pernyataan yang dinilai tak biasa sehingga menimbulkan sorotan dari berbagai pihak.

Baca Juga: Program Prakerja Disorot Saat Tenaga Honorer Akan Dipecat, Said Didu: Selamat Menikmati!

Adapun pernyataan Arteria Dahlan soal Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) harus dipecat karena memakai bahasa Sunda saat rapat.

Mendapat tekanan dari berbagai pihak, akhirnya Arteria Dahlan resmi menyampaikan permintaan maafnya kepada masyarkaat Sunda.

Atas aksi rasisnya tersebut, Arteria Dahlan kabarnya akan dipanggil oleh Fraksi PDIP DPR RI soal permasalahkan bahasa Sunda dengan Kajati.

Ketua Fraksi PDIP DPR RI Utut Adianto mengungkapkan, pihaknya sedang mengundang Arteria Dahlan terkait pemanggilan tersebut.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x