Ribuan warga Kota Bandung Ikuti Vaksinasi Booster

- 26 Januari 2022, 12:55 WIB
vaksinasi booster.
vaksinasi booster. /Remy Suryadie/


GALAMEDIA - Ribuan warga Kota Bandung, yang didominasi oleh lansia mengikuti kegiatan vaksinasi booster yang digelar Dinas Kesehatan Pemkot Bandung dan Masyarakat Tionghoa Peduli yang digelar di Grand Ballroom Sudirman, pada Rabu 26 Januari 2022.

Kegiatan vaksinasi itu diikuti masyarakat yang telah enam bulan mengikuti vaksinasi dosis kedua dan memperoleh e tiket.

Dari pantauan, terlihat masyarakat di sana dengan tertib mengikuti rangkaian kegiatan vaksinasi mulai mengisi formulir, melakukan pengecekan tensi darah hingga disuntik vaksin. Masyarakat yang mengikuti vaksinasi pun diimbau menaati protokol kesehatan.

Baca Juga: Novel Bamukmin Bela Edy Mulyadi: yang Diucapkan Bentuk Pembelaan Terhadap Rakyat Kalimantan!

"Ada target melakukan vaksinasi booster sebanyak 1.700 orang prioritas adalah lansia dan di atas 50 persen banyak lansia dari kecamatan andir," kata Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan di Dinas Kesehatan Pemkot Bandung, Yorisa Sativa kepada wartawan di sela sela kegiatan.

Masih dikatakannya, prioritas vaksin booster di fasilitas kesehatan pemerintah.

Di lokasi yang sama, Koordinator Masyarakat Tionghoa Peduli, Djoni Toat menyebut vaksin yang disuntikkan pada kegiatan itu adalah jenis Pfizer.

Diharapkan,  ke depan vaksinasi yang digelar berjalan dengan lancar seiring jumlah tenaga kesehatan dan relawan yang ikut bergabung.

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x