Pemerintah Prediksi Puncak Kasus Omicron Bakal 6 Kali Lebih Tinggi dari Puncak Varian Delta

- 10 Februari 2022, 21:19 WIB
Ilustrasi varian Omicron. /Pixabay.com
Ilustrasi varian Omicron. /Pixabay.com /

 

GALAMEDIA - Juru bicara Satuan Tugas (Satgas) penanganan Covid-19 Siti Nadia Tarmizi mengungkapkan pemerintah memprediksi puncak kasus Omicron bisa 6 kali lebih tinggi dibandingkan gelombang sebelumnya akibat varian Delta.

"Walaupun demikian kita akan lihat bahwa peningkatan ini tidak berbanding lurus dengan pasien yang membutuhkan perawatan rumah sakit," kata Kepala Bagian Program dan Informasi Setditjen P2P Kemenkes dalam konferensi pers, Kamis, 10 Februari 2022.

Sehubungan hal itu, ia menyatakan, vaksinasi tetap menjadi salah satu upaya menjaga masyarakat dari gejala buruk Covid-19.

Namun, Nadia menggarisbawahi cakupan vaksinasi lansia yang masih minim mengingat lansia menjadi kelompok rentan yang bisa terdampak fatal jika terpapar virus.

Baca Juga: Mengerikan! Satu Pemain Dilarikan ke RS, Laga Persak Kebumen vs PSKB Bukit Tinggi Berakhir Ricuh

Dirjen Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan Abdul Kadir sebelumnya mengatakan puncak kasus Covid-19 varian Omicron akan terjadi beberapa minggu kedepan.

"Kemungkinan peak nya 1-3 minggu kedepan," katanya.

Baca Juga: Politisi PKB Serang Balik Fahri Hamzah, Pengamat Internasional: Rakyat Bertanya, Malah Dijawab Marah-marah

Meskipun demikian, Abdul mengatakan bahwa gelombang kali ini tidak berdampak separah Delta karena gejala Omicron ttidak separah Delta yakni tanpa gejala hingga ringan.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x