ADE YASIN DICIDUK KPK, Iwan Setiawan Sebut Ridwan Kamil Tunjuk Dirinya Sebagai Plt Bupati Bogor

- 28 April 2022, 22:05 WIB
Bupati Bogor Ade Yasin usai jalani pemeriksaan di KPK.
Bupati Bogor Ade Yasin usai jalani pemeriksaan di KPK. /Antara/Indrianto Eko Suwarso/

 


GALAMEDIA - Wakil Bupati Bogor Iwan Setiawan mengatakan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil secara lisan telah menyampaikan dirinya akan menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) Bupati Bogor pascapenangkapan Bupati nonaktif Ade Yasin oleh KPK.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor juga sedang menyiapkan berkas untuk kepengurusan status sebagai Plt. Bupati Bogor, kata Iwan ketika ditemui di Kompleks Pemkab, Cibinong, Bogor, Kamis, 28 April 2022.

"Sudah dirapatkan oleh bagian hukum untuk mengurus status Plt. Kalau secara lisan, Pak Gubernur (Ridwan Kamil) sudah sampaikan, mungkin dari kami nyusul proses pemberkasan," kata Iwan Setiawan.

Iwan mengatakan Ridwan Kamil telah menunjuk dia secara lisan untuk menggantikan kegiatan Ade Yasin sebagai Bupati Bogor, terutama terkait pelaksanaan mudik yang harus dikoordinasikan dengan baik dan lancar dengan berbagai pihak.

Baca Juga: Limbangan-Malangbong Padat Pemudik, Polisi Sudah 12 Kali Berlakukan One Way

Terkait kasus dugaan suap ke Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), yang melibatkan Ade Yasin dan sejumlah pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemkab Bogor, dia mengatakan hal itu tidak menghambat jalannya roda pemerintah di Kabupaten Bogor.

"Kita jangan terlalu trauma atau paranoid. Kalau memang program dan kegiatannya ada, kami harus jalankan. Kalau semua kerjaan itu harus ada ketakutan, akhirnya dari SKPD akan berhenti pelayanan, dia tidak akan melaksanakan kegiatan. Itu yang ditakutkan," jelasnya.

Dia juga mengatakan telah memberikan motivasi kepada para ASN di Pemkab Bogor untuk tidak ragu-ragu dalam menjalankan program kerja yang sudah dianggarkan.

Baca Juga: 8 Gunung Berapi di Sulawesi Utara Mengeliat, 5 Berstatus Waspada

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x