Bentuk Karakter Anak dengan Disiplin Positif Dari Sudut Pandang Islam, DHIS Laksanakan Webinar Parenting

- 26 Mei 2022, 16:52 WIB
DHIS Primary Bandung Laksanakan Webinar Parenting "Islamic Possitive Discipline From Mom and Dad", Kamis (26/5/2022).
DHIS Primary Bandung Laksanakan Webinar Parenting "Islamic Possitive Discipline From Mom and Dad", Kamis (26/5/2022). /Rio Ryzki Batee/Galamedia/
GALAMEDIA - Disiplin merupakan salah satu hal yang penting diajarkan oleh orang tua kepada anaknya. Akan tetapi, sikap tersebut harus dilakukan dengan sebaik-baiknya, agar terbentuk karakter anak yang positif. 
 
Dalam mendukung hal tersebut, Darul Hikam Integrated School (DHIS) Primary Bandung bekerjasama dengan Kemendikbud Ristek Balai Besar Guru Penggerak Provinsi Jawa Barat mengadakan Webinar Parenting "Islamic Possitive Discipline From Mom and Dad". 
 
Kegiatan yang dilakukan secara daring tersebut, diisi oleh Widyaiswara Balai Besar Guru Penggerak Provinsi Jawa Barat, Ibu Tia Nurmeliawati dan Praktisi Keayahan, Irwan Rinaldi. 
 
 
Lebih jauh, terdapat 300 orang peserta yang merupakan orang tua siswa DHIS Primary dan khalayak umum yang peduli pada perkembangan anak. Mereka berasal dari berbagai daerah di Indonesia, seperti Bandung, Jawa Tengah hingga Aceh.
 
Kepala Sekolah DHIS Primary Bandung, Rustati mengatakan bahwa tujuan pelaksanaan webinar parenting tersebut, adalah untuk memberikan pandangan pada orang tua dan para pemerhati anak, untuk menerapkan disiplin positif dari sudut pandang Islami untuk membentuk anak yang berkarakter positif dan bertaqwa.
 
"Kita semua diberikan peranan oleh Allah Swt. yang begitu mulia sebagai ibu dan ayah, yang menjadi pendidik pertama bagi putra dan putri kita. Dan kita sepakat bahwa disiplin menjadi aspek penting dalam perkembangan siswa siswi kita, sebagai bekal di masa depannya," ungkapnya disela-sela webinar, Kamis 26 Mei 2022.
 
 
Diakuinya bahwa ketika orang tua saat ini yang merupakan para generasi X dan Y, mendengar istilah disiplin mungkin sedikit horror karena berkaitan dengan ospek, hukuman, militer dan lain sebagainya.
 
Dikatakannya selaras dengan Darul Hikam melalui tujuh nilai Taqwa Character Building yaitu Ikhlas, Sabar, Amanah, Disiplin, Cerdas, dan ihsan yang menjadi core pendidikan akhlak para siswa, pihaknya melihat bahwa disiplin positif itu sangat penting untuk dikaji bersama. 
 
"Sehingga kita dapat membimbing membekali putra-putri kita dengan disiplin positif yang membahagiakan, tentunya secara islami sehingga dapat membuat proses bimbingan penuh berkah dan kemudahan dari Allah Swt," ucapnya.
 
 
Rustati menjelaskan bahwa event ini merupakan kegiatan parenting rutin, khususnya bagi parents internal DHIS Primary sehingga tercipta jalinan kekeluargaan yang kuat, juga keselarasan dan sinergisitas dalam membimbing putra putri di rumah dan sekolah. 
 
Untuk kegiatan kali ini, pihaknya juga mengajak ayah dan bunda juga para pendidik eksternal Dhis Primary yang berfokus dengan perkembangan disiplin siswa dan siswinya. 
 
"Harapannya dapat membekali mereka, sehingga akan menjadi generasi berakhlak dan berprestasi dengan masa perkembangan dan pengasuhan yang positif dan bahagia," tambahnya.***
 

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x