BOM Bunuh Diri Tadi Pagi, Jumlah Korban Ledakan Polsek Astanaanyar Bandung Bertambah, AIPDA SOPYAN Meninggal

- 7 Desember 2022, 13:10 WIB
Aipda Sofyan yang menjadi korban meninggal dunia dalam bom bunuh diri tadi pagi
Aipda Sofyan yang menjadi korban meninggal dunia dalam bom bunuh diri tadi pagi /Facebook/Evan Abu Muhammad


GALAMEDIA NEWS - Bom bunuh diri tadi pagi Rabu 7 Desember 2022 sekitar pukul 08.20 WIB terjadi di Polsek Astana Anyar Kota Bandung.

Ledakan bom bunuh diri tadi pagi tersebut menyebabkan sembilan korban, diantaranya pelaku tewas di tempat, dan satu polisi bernama Aipda Sofyan anggota Polsek Astana Anyar juga meninggal dunia saat di rawat di rumah sakit, tujuh orang masih dalam perawatan, termasuk enam polisi yang jadi korban ledakan.

Dari berita yang dihimpun peristiwa ledakan bom bunuh diri tadi pagi tersebut Polsek Astana Anyar bagian depan hancur terdampak ledakan.

Baca Juga: Kapolrestabes Bandung Ungkap Kronologi Ledakan Bom Astana Anyar Bandung

Rincian total sembilan korban diantaranya delapan anggota polisi satu orang pelaku.

Satu polisi meninggal dunia dalam peristiwa itu yakni anggota Polsek Astana Anyar Aipda Sofyan.

Setelah kejadian ledakan bom bunuh diri tadi pagi, Ipda Sofyan langsung dilarikan ke rumah sakit dan dilakukan perawatan intensif di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RS Immanuel.

Menurut Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo saat konferensi pers kepada wartawan menyatakan kondisi yang dirawat diharapkan tidak terlalu serius luka lukanya.

Ibrahim Tompo juga menyebutkan belum bisa menjelaskan identitas pelaku karena masih dalam penyidikan aparat kepolisian di tempat kejadian perkara.

Foto dan video yang berkembang memang cukup mengerikan pelaku bom bunuh diri itu tewas dengan tubuh yang berserakan akibat ledakan bom bunuh diri tersebut.

Potongan tubuh berserakan terlihat dari tayangan video dan foto yang beredar di media sosial WhatsApp.

Halaman:

Editor: Ryan Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x