Sejarah 6 Agustus: Bom Atom Hiroshima Tewaskan Ratusan Ribu Jiwa

- 6 Agustus 2020, 06:55 WIB
Bom atom yang menghancurkan Kota Hiroshima, Jepang, 6 Agustus 1945. (ist)
Bom atom yang menghancurkan Kota Hiroshima, Jepang, 6 Agustus 1945. (ist) /

1959
Vina Dewi Sastaviyana Panduwinata lahir di Bogor, 6 Agustus 1959. Ia adalah anak ke-8 dari 10 bersaudara pasangan R. Panduwinata dan Albertine Supit.

Besar dan terkenal dengan nama Vina Panduwinata, ia adalah salah satu diva musik pop kenamaan di Tanah Air. Lagunya yang terkenal adalah Burung Camar (1985).

1991
Tim Berners-Lee merilis berkas-berkas yang menerangkan idenya mengenai World Wide Web.

Situs web pertama yang dibuat Berners-Lee (dan oleh karena itu ia juga merupakan situs web pertama) beralamat di https://info.cern.ch/ (telah diarsip) dan dimasukkan online untuk pertama kalinya pada 6 Agustus 1991.

1997
Pesawat Korean Air dengan nomor penerbangan 801 yang mengangkut 237 penumpang jatuh di perbukitan Nimitz, Asan, Guam pada 6 Agustus 1997.

Pesawat menabrak gunung disebabkan adanya malafungsi glideslope disertai cuaca hujan cukup deras. Sebanyak 228 penumpang tewas dan 16 lainnya berhasil selamat dalam insiden penerbangan itu.

Baca Juga: Terungkap, 2.750 Ton Amonium Nitrat yang Meledak di Beirut Hendak Dikirim ke Mozambik

1997
Pada 6 Agustus 1997 Microsoft membeli saham-saham seharga 150 juta dolar AS milik Apple Computer yang sedang mengalami masalah keuangan.

2009
Willibrordus Surendra Broto Rendra atau WS Rendra lahir di Solo, Hindia Belanda, 7 November 1935 dan meninggal di Depok, Jawa Barat, 6 Agustus 2009 pada umur 73 tahun.

Rendra yang dijuluki "Burung Merak" adalah sastrawan bersejarah di Tanah Air. Sejak muda, dia menulis puisi, skenario drama, cerpen, dan esai sastra di berbagai media massa.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x