PAN Bidik 12 Kursi di DPRD Jabar, Desy Ratnasari: Kalau Lebih Itu Bonus dari Allah

- 12 Mei 2023, 13:16 WIB
Ketua DPW PAN Jabar Desy Ratnasari menerima surat dari Ketua KPU Jabar Rifki Ali Mubarok, usai mendaftarkan ratusan bacaleg PAN, Jumat, 12 Mei 2023./Lucky M Lukman/Galamedianews
Ketua DPW PAN Jabar Desy Ratnasari menerima surat dari Ketua KPU Jabar Rifki Ali Mubarok, usai mendaftarkan ratusan bacaleg PAN, Jumat, 12 Mei 2023./Lucky M Lukman/Galamedianews /

Dari jumlah itu, ada beberapa publik figur yang maju menjadi bacaleg. Di antaranya Eksanti dan Selvy Kitty

"Kami punya 120 bacaleg, baik laki-laki maupun perempuan. Yang pasti kuota perempuan 30 persen terpenuhi. Dan kami tempatkan para bacaleg sesuai potensi mereka di dapil masing-masing," papar anggota DPR RI ini.

Ia pun menegaskan, PAN akan berupaya keras dengan kolaborasi bersama agar para bacaleg ini kelak setelah ditetapkan sebagai caleg bisa mendapatkan hati rakyat Jawa Barat.

Baca Juga: Wajib Kamu Coba! Bebek Asap Balcon, Tempat Makan Enak di Bandung yang Menggugah Selera

Baca Juga: Jadwal Acara Trans TV Hari Ini Jumat, 12 Mei 2023, Tayang Bioskop Trans TV Film The Foreigner dan La La Land

Desy menegaskan, dengan upaya yang dilakukan, PAN Jabar sebagaimana amanat dari DPP PAN, memasang target 12 kursi di DPRD Jabar pada Pileg 2024 mendatang.

"Kami terus berikhtiar. Target dari DPP PAN, kami diminta bisa meraih 12 kursi di DPRD Jabar. Target ini sesuai nomor urut PAN, 12. Tapi kalau dikasih lebih, ya Alhamdulillah. Itu bonus dari Allah," pungkas Desy.***

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah