Berusia Seabad, PT Pos Indonesia Luncurkan Perangko Edisi 100 Tahun Gedung Sate

- 22 Agustus 2020, 08:55 WIB
Gedung Sate di Kota Bandung.
Gedung Sate di Kota Bandung. /

GALAMEDIA - Tahun 2020 ini merupakan tahun spesial bagi Kantor Gubernuran Jawa Barat. Dimana tahun inu, gedung yang sudah menjadi icon Jawa Barat, khususnya Kota Bandung suda menginjak usia ke 100 tahun.

Ya Gedung Sate namanya. Sebuah gedung yang berada di Jalan Diponegoro ini memiliki ciri khas yang tidak ada dibangunan lain di dunia. Ciri khasberupa ornamen tusuk sate pada menara sentralnya.

Enam tusukan sate ini konon katanya pertandan biaya pembangunan Gedung Sate, yakni enam juta gulden pada waktu itu.

Baca Juga: Lagi, Bengkulu Diguncang Gempa Bumi Bermagnitudo 5,7

Bangunan ini telah lama menjadi penanda tanah Kota Bandung, yang tidak saja dikenal masyarakat di Jabar, tetapi juga seluruh masyarakat Indonesia.

Bangunan bersejarah ini sudah menginjak angka 100 tahun. Bertepatan dengan peringatan HUT ke-75 Provinsi Jabar, yang jatuh Rabu 19 Agustus 2020 lalu, PT Pos Indonesia (Persero) bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jabar meluncurkan Perangko Edisi 100 Tahun Gedung Sate.

Dalam peluncuran ini dibuat tiga (3) produk berupa perangko dengan desain Gedung Sate yang dicetak sebanyak 70.000 set, dengan nominal Rp 5.000 per keping. Produk yang kedua, Souvenir Sheet yang dicetak sebanyak 8.000 set, dibandrol dengan harga Rp 10.000, dan didesain secara khusus oleh Gubernur Jabar, Ridwan Kamil.

Baca Juga: Skor Kacamata Menghiasi Laga Pembuka Liga Prancis 2020/2021

Produk yang ketiga, Sampul Hari Pertama yang dicetak sebanyak 5.000 set, dibandrol dengan harga Rp 15.000.

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x