263 Orang di Cimahi Keracunan Massal, Diduga Usai Menyantap Nasi Box dari Reses Anggota DPRD

- 24 Juli 2023, 11:34 WIB
 Ilustrasi Warga Keracunan Massal
Ilustrasi Warga Keracunan Massal /Antara/Nyoman/

GALAMEDIANEWS - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi melaporkan ada 263 orang mengalami keracunan massal hingga harus mendapatkan perawatan di beberapa  rumah sakit. Warga mengalami keracunan makanan ini diduga usai menyantap nasi box saat acara reses anggota DPRD di Cimahi, pada Sabtu, 22 Juli 2023 lalu.

Awalnya, video viral beredar di media sosial warga mengabadikan situasi saat ambulance tak berhenti mengantarkan warga ke rumah sakit. Diberitakan sebelumnya, sekitar 350 warga dari beberapa RW di Kelurahan Padasuka itu menghadiri kegiatan reses anggota DPRD Kota Cimahi fraksi PPP, pada Sabtu kemarin.

Mereka kemudian mengkonsumsi nasi boks yang disediakan panitia. Lalu pada Minggu pagi hingga siang, 91 warga mulai mengalami gejala keracunan massal hingga dilarikan ke Rumah Sakit Dustira, Rumah Sakit Mitra dan Rumah Sakit Cibabat. 

Pada hari Sabtu Pejabat Wali Kota Cimahi Dikdik Suratno Nugrahawan melaporkan sampai saat itu data warga yang mengalami keracunan terus berubah-ubah. "Jumlah cukup lumayan banyak, lebih dari 150 orang yang dibawa ke rumah sakit. Datanya terus berubah-ubah, ada yang keluar masuk," ujar Dikdik saat ditemui di RSUD Cibabat Minggu malam 23 Juli 2023.

Baca Juga: BAHAYA! Chiki Ngebul, Jajanan Anak Sekolah yang Bikin Keracunan, Ini Langkah Tegas Kemenkes

Hingga saat ini, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Dinkes Kota Cimahi Dwi Hadi Isnalini mengatakan peristiwa keracunan diduga akibat konsumsi makanan yang menimpa warga terjadi Sabtu  kemarin saat acara reses anggota DPRD Kota Cimahi, Kelurahan Padasuka.

"Kejadian Sabtu lalu sekitar pukul 13.00 WIB kemudian malam banyak datang ke rumah sakit sampai Ahad. Ada 263 orang," ujar dia saat dihubungi, Senin, 24 Juli 2023.

Ia mengatakan, warga yang keracunan datang ke Rumah Sakit Cibabat, Mitra dan Rumah Sakit Dustira. Warga-warga tersebut didapati menjalani rawat jalan maupun rawat inap.

"Ada yang sudah pulang banyak, jadi ini di Rumah Sakit Cibabat 23 orang, Rumah Sakit Mitra 41 orang, Dustira 66 orang," kata Dwi Hadi.

Dwi mengungkapkan para warga yang mengkonsumsi makanan di acara reses mengalami mual, muntah, diare, serta perut melilit. 

Halaman:

Editor: Lina Lutan

Sumber: Dinkes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x