Jadwal 2 Event Besar di Bandung: Asia Afrika Festival 2023 dan Pocari Sweat Run Indonesia 2023

- 28 Juli 2023, 06:44 WIB
Ilustrasi pawai AAF. Jadwal 2 event besar yang akan dilaksanakan di kota Bandung yaitu AAF 2023 dan Pocari Sweat Run Indonesia 2023
Ilustrasi pawai AAF. Jadwal 2 event besar yang akan dilaksanakan di kota Bandung yaitu AAF 2023 dan Pocari Sweat Run Indonesia 2023 /Instagram @asiaafricafest2022/

GALAMEDIANEWS - Berikut ini jadwal 2 event besar yang akan dilaksanakan kota Bandung diantaranya Asia Afrika Festival (AAF 2023) dan Pocari Sweat Run Indonesia 2023.

Seperti diketahui dua event besar yaitu Asia Afrika Festival dan Pocari Sweat Run Indonesia merupakan sebuah event tahunan yang dilakukan di kota Bandung dan sangat ditunggu-tunggu.

Jadwal kedua event tersebut yaitu untuk AAF 2023 akan digelar pada hari Sabtu 29 Juli, sementara Pocari Sweat Run Indonesia 2023 akan digelar esok harinya Minggu 30 Juli.

Jadwal Asia Afrika Festival 2023

Asia Africa Festival (AAF) kembali digelar pada tahun ini setelah vakum selama dua tahun akibat pandemi COVID-19. AAF adalah acara tahunan yang digelar di Kota Bandung dan akan berlangsung pada Sabtu, 29 Juli 2023 di sepanjang jalan Asia Afrika.

Baca Juga: Jangan Berebut Spot! Inilah Rute Karnaval AAF 2023, 29 Juli 2023 di Sekitar Jalan Asia Afrika Bandung

Menurut Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Bandung Ema Sumarna, seperti dikutip dari antaranews.com, festival tahunan ini akan berlangsung hanya sehari dari pukul 14.00 hingga pukul 18.00 WIB. Alasannya, untuk menjaga kondisi Kota Bandung tetap kondusif dan aman.

AAF 2023 ini akan berlangsung lebih meriah daripada tahun 2020 lalu, pasalnya bakal diikuti oleh peserta dari negara tetangga dan kabupaten kota lain. Hal ini disampaikan oleh Plh Wali Kota Bandung Ema Sumarna 

Melalui kegiatan ini juga kita bisa mengenalkan potensi yang ada di Kota Bandung. Akan ada 4-5 negara yang ikut dalam kegiatan ini. Mudah-mudahan bisa berjalan dengan baik," kata Plh Wali Kota Bandung Ema Sumarna, Sabtu 22 Juli 2023

Pada pawai tersebut, terdapat sekitar 250 orang yang akan berpartisipasi dan merepresentasikan negara-negara Asia-Afrika, sambil mengenakan pakaian khas masing-masing negara.

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x