Bey T Machmudin jadi Pj Gubernur Jabar Gantikan Ridwan Kamil

- 1 September 2023, 11:08 WIB
Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin jadi Pj Gubernur Jabar.
Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin jadi Pj Gubernur Jabar. /presidenri.go.id/

Ridwan Kamil memastikan, siapapun Pj Gubernur Jabar yang dipilih Jokowi tinggal melanjutkan program yang sudah dijalankan dirinya selama lima tahun terakhir.

Orang Dekat Jokowi

Soal nama Bey Machmudin yang akhirnya dipilih sebagai Pj Gubernur Jabar oleh Jokowi, muncul dari berbagai sumber. Nama Pj Gubernur itu sudah diputuskan Jokowi dalam rapat Tim Penilai Akhir (TPA).

Baca Juga: Gratis! Ini Rangkaian Kegiatan West Java Festival 2023 yang Digelar 2 September 2023 di Gasibu dan Gedung Sate

Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian atas nama Presiden Jokowi juga sudah direncanakan akan melantik 10 Pj Gubernur pada Selasa 5 September 2023, di Kantor Kementerian Dalam Negeri, Jakarta.

Sebelumnya, ada tiga calon yang disodorkan oleh DPRD Jabar sebagai Pj Gubernur Jabar.

Ketiga nama tersebut adalah orang dekat Jokowi, yakni Bey Triadi Machmudin yang saat ini menjabat sebagai Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media, pada Sekretariat Presiden.

Nama kedua yani Asep N Mulyana yang kini menjabat sebagai Direktur Jenderal Peraturan Perundang-undangan di Kementerian Hukum dan HAM RI.

Asep juga dikenal namanya saat menjabat sebagai Kepala Kejati Jabar. Ia pernah menangani kasus pencabulan yang dilakukan oknum guru terhadap belasan santiwatinya.

Sedangkan nama ketiga yakni Keri Lestari yang merupakan Guru Besar Bidang Farmakologi dan Farmasi Klinik Universitas Padjadjaran.

Berikut 10 nama Pj Gubernur daerah yang dilantik Selasa 5 September 2023:

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah