Bupati Bandung Apresiasi Kedatangan Presiden Jokowi Cek Depo Stasiun KCJB Tegalluar, Kang DS: TOD Sudah Siap!

- 19 September 2023, 17:43 WIB
Bupati Bandung Dadang Supriatna sambut kedatangan Presiden Jokowi cek depo di Stasiun KCJB Tegalluar, Kang DS pastikan TOD sudah siap./ Diskominfo
Bupati Bandung Dadang Supriatna sambut kedatangan Presiden Jokowi cek depo di Stasiun KCJB Tegalluar, Kang DS pastikan TOD sudah siap./ Diskominfo /

“Apalagi kemarin pada waktu uji coba, banyak masyarakat antusias ingin merasakan, ternyata hanya 45 menit perjalanan dari Bandung ke Jakarta dan sebaliknya dari Jakarta ke Bandung. Nah tentu ini akan lebih membangkitkan semangat terutama para pelaku usaha kita, yang notabene kawasan Tegalluar ini kan hampir 3.500 hektar. Dan ada beberapa pengembang yang akan melakukan pengembangan baik perumahan, perkantoran, dan sebagainya,” tutur Bupati Bandung Dadang Supriatna atau yang akrab disapa Kang DS menambahkan.

Penampakan kereta cepat di Stasiun KCJB Tegalluar Bandung, Selasa 19 September 2023./ Feby Syarifah - GalamediaNews
Penampakan kereta cepat di Stasiun KCJB Tegalluar Bandung, Selasa 19 September 2023./ Feby Syarifah - GalamediaNews

Lebih lanjut ia menjelaskan, untuk TOD di sekitar Stasiun KCJB Tegalluar sendiri sudah siap dan sudah lengkap, karena TOD ini penting.

 “Jangan sampai nanti setelah operasional ada katakan perbaikan dan sebagainya posisi belum siap. Maka TOD ini sangat penting, karena ini sifatnya operasional full setiap hari. Bahkan nanti ke depannya bisa 24 jam, dan memang transportasi ini sangat dibutuhkan. Apalagi nanti dengan adanya pengembangan kawasan yang berada di daerah KCIC ini, stasiun ini otomatis populasi penduduknya akan bertambah. Termasuk Summarecon yang notabene di daerah sini Artinya, transportasi ini akan lebih lancar,” tutur Kang DS.

Ia juga mengapresiasi kehadiran kereta cepat ini, karena menjadi moda transportasi berdaya guna serta ramah lingkungan.

“Saya setuju dan sepakat dengan statement Pak Presiden, dengan adanya kereta api cepat ini akan mengurangi polusi yang saat ini sudah mulai kritis,” ujarnya.

TOD Kota Baru Tegalluar Sudah Ada Dalam RDTR

 Baca Juga: Jajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis Mulai 15 September, Warga Bekasi - Karawang Boleh Coba

Pengembangan wilayah sekitar Stasiun KCJB Tegalluar saat ini sudah mulai dilakukan, karena sudah ada beberapa pengembang yang masuk seperti Summarecon yang membuat perumahan megah dengan akses langsung menuju stasiun.

“Ada beberapa pengembang yang sudah berbicara  dan sudah diamankan dalam RDTR (Rencana Detail Tata Ruang-red.) dimana daerah KCIC ini stasiunnya masuk kawasan strategis Kota Baru Tegalluar dengan luas 3.500 hektar. Di dalamnya ada 12 desa dan 4 kecamatan, yakni Kecamatan Bojongsoang, Cileunyi, Rancaekek dan Kecamatan Solokanjeruk,” ujar Bupati Bandung Dadang Supriatna menjelaskan.

Halaman:

Editor: Feby Syarifah

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x