Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang ke-62

- 12 Oktober 2023, 15:43 WIB
Syarat dan Cara Pendaftaran  Program Kartu Prakerja gelombang ke-62.
Syarat dan Cara Pendaftaran Program Kartu Prakerja gelombang ke-62. /prakerja.go.id

GALAMEDIANEWS - Pendaftaran Program Kartu Prakerja gelombang ke-62 resmi dibuka. Melalui akun Instagram resmi @prakerja.go.id, diumumkan bahwa Program Kartu Prakerja bertujuan untuk memberikan pelatihan dan bantuan finansial kepada pekerja atau pencari kerja.

Bukan sekedar program pelatihan dan bantuan finansial, program ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan dan memperluas jaringan kerja untuk mengurangi tingkat pengangguran di Indonesia.

Untuk itu bagi para calon peserta program Kartu Prakerja yang belum pernah mengikuti program ini sebelumnya untuk mendaftarkan diri terlebih dahulu ke website resmi prakerja.go.id.

Berikut beberapa syarat penerima Kartu Prakerja yaitu,

1. WNI berusia paling rendah 18 tahun dan paling tinggi 64 tahun.

2. Minimal 2 NIK dalam satu KK (Kartu Keluarga)

3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal, sedang mencari kerja, pekerja/buruh atau terkena PHK serta pelaku usaha atau mikro kecil

4. Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.

Baca Juga: SINOPSIS Film Nowhere Tayang di Netflix, Perjuangan Seorang Ibu yang Pantang Menyerah

Halaman:

Editor: Dicky Aditya

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x