HPN 2024, Bupati Bandung: Pers Corong Suara Rakyat, Harus Berimbang dan Jadi Kontrol Sosial

- 21 Februari 2024, 22:43 WIB
Bupati Bandung Dadang Supriatna ingatkan lagi di HPN 2024, bahwa pers merupakan corong suara rakyat yang harus menyajikan berita berimbang dan menjadi kontrol sosial./ Diskominfo
Bupati Bandung Dadang Supriatna ingatkan lagi di HPN 2024, bahwa pers merupakan corong suara rakyat yang harus menyajikan berita berimbang dan menjadi kontrol sosial./ Diskominfo /

Baca Juga: Bupati Bandung Dadang Supriatna Raih Anugerah PWI Pusat di Puncak Peringatan Hari Pers Nasional 2024

Bupati Bandung juga menyatakan, Pemkab Bandung telah menerima penghargaan pada acara puncak peringatan HPN tahun 2024 yang digelar PWI Pusat di Ecovention Hall Jakarta, Selasa 20 Februari 2024.

"Penghargaan ini dengan kategori anugerah bidang budaya," ujarnya.

Menurut Kang DS anugerah tersebut diberikan karena Kabupaten Bandung sebagai daerah yang memiliki potensi dalam warisan budaya yang beragam.

"Salah satunya adalah kesenian rakyat badawang. Tentunya penghargaan ini harus menjadi motivasi kita bersama untuk meningkatkan kinerja yang lebih baik," katanya lagi.

Melalui agenda ini, Bupati Bandung Dadang Supriatna berharap selain menjadi wadah silaturahmi insan pers bersama pemerintah, juga bisa menjadi momentum penting dalam menguatkan sinergitas untuk mewujudkan Kabupaten Bandung semakin BEDAS (Bangkit, Edukatif, Dinamis, Agamis dan Sejahtera).

"Saya berpesan agar rekan-rekan bisa  memaknai tema dari peringatan HPN 2024 ini yaitu mengawal transisi kepemimpinan nasional dan menjaga keutuhan bangsa. Semoga insan pers dapat menjadi pengawal transisi kepemimpinan nasional yang demokratis untuk menjaga keutuhan bangsa," katanya mengungkapkan.***

Halaman:

Editor: Feby Syarifah

Sumber: Diskominfo Kabupaten Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah