Tarhib Ramadan

- 8 April 2021, 22:42 WIB
Ilustrasi Bulan Ramadan.
Ilustrasi Bulan Ramadan. /- Foto: Pixabay/Ahmedsaborty

Pertama, perjuangan meraih derajat takwa individu. Sebab takwa adalah hikmah yang Allah kehendaki mewujud pada orang-orang yang berpuasa. Takwa tidak lain adalah totalitas ketundukan seorang hamba kepada Allah SWT.

Karena itu takwa sejatinya meniscayakan setiap hamba selalu terikat dengan syariah-Nya. Hal ini bisa dilakukan dengan melihat dan mencontoh aktivitas Rasulullah Saw dan para sahabat ketika menyambut dan melaksanakan puasa Ramadan.

Suasana Ramadan pada masa Rasulullah SAW dipenuhi dengan suasana ibadah, perjuangan, dan taqarrub kepada Allah SWT.

Nabi saw mendorong kaum muslim untuk meningkatkan ibadah dan mengisi Bulan Ramadan itu dengan memperbanyak amal kebaikan.

Baca Juga: Timun Suri Buah yang Jadi Primadona Saat Ramadan, Ternyata Manfaatnya Banyak!!

Ibadah-ibadah yang sifatnya ruhiyah seperti shalat tarawih, membaca Alquran, sedekah, zikir, dll. Tidak hanya meningkatkan ibadah yang sifatnya ruhiyah, Ramadan pada masa Rasulullah saw juga diisi dengan aktivitas jihad untuk memerangi orang-orang kafir.

Pasca Rasul SAW wafat, suasana Ramadan pada masa Rasulullah SAW tetap berlanjut dan dilanjutkan oleh Khulafaur Rasyidin dan tidak ada perbedaan, yang berbeda hanyalah luas wilayah tempat tinggal kaum muslim yang semakin luas.

Hal ini merupakan buah dari spirit jihad yang dilakukan oleh kaum muslim supaya agama islam bisa tersebar keseluruh penjuru dunia. Sebab, Islam merupakan rahmat bagi seluruh alam, tidak hanya untuk umat islam saja (lihat QS. 29: 107).

Kedua, perjuangan mewujudkan ketakwaan kolektif. Ketakwaan tentu tak terbatas mewujud pada individu saja. Takwa juga harus mewujud di tengah-tengah masyarakat.

Bahkan di tengah-tengah kehidupan bernegara. Ketakwaan kolektif semacam ini hanya mungkin terwujud saat di tengah-tengah masyarakat diterapkan dan ditegakkan syariah Islam secara kaffah dalam seluruh aspek kehidupan mereka.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x