Alasan Mengapa Kita Harus Paham Politik, Sebuah Refleksi Pemilu 2024

- 14 Februari 2024, 10:30 WIB
Sebagai warga negara Indonesia yang baik, kita harus paham dan melek politik./Dhilla Nur’aeni Az-zuhri/Galamedianews
Sebagai warga negara Indonesia yang baik, kita harus paham dan melek politik./Dhilla Nur’aeni Az-zuhri/Galamedianews /

Hal tersebut sangat penting dilakukan agar warga tidak terbohongi oleh oknum-oknum yang memainkan politik menjadi praktis dan kotor.

Ada beberapa hal urgen mengapa kita harus paham politik:

Pertama, kita dapat mengkritik kebijakan pemerintah secara objektif. Dengan hal ini kita dapat mengevaluasi kebijakan pemerintah dengan cara yang lebih objektif. Selain itu, kita juga dapat memberikan kritik yang konstruktif terhadap kebijakan pemerintah.

Kedua, meningkatkan sikap toleransi dalam masyarakat. Seperti yang kita ketahui, dalam politik banyak yang terjadi perbedaan perspektif atau pandangan yang dapat memicu terjadinya konflik antar kelompok masyarakat.

Namun ketika kita paham politik, maka kita akan lebih paham mengenai perbedaan pandangan dan memiliki sikap toleransi yang tinggi.

Ketiga, dapat melawan dan menghentikan penyebaran berita palsu/ hoax. Di era serba digital ini, penyebaran berita palsu/hoax sangat rentan terjadi. Dengan paham politik kita bisa mengidentifikasi berita palsu tersebut dan dapat melakukan tindakan untuk mencegah hal tersebut.

Baca Juga: Ahli Komunikasi Politik Ini Sebut Tipe-tipe Hasil Survei Pemilu, Sebut Ada yang Hobi hingga Pakai Perasaan

Keempat, memilih pemimpin yang berkualitas. Dengan paham politik, kita akan dapat memilih mana pemimpin yang berkualitas yang layak untuk kita pilih dan tentunya akan memajukan negara kita.

Kelima, memperluas pengetahuan. Dengan paham politik, kita dapat memiliki pengetahuan politik dari berbagai aspek. Seperti dalam sistem pemerintahan, partai politik dan lain-lain. Dengan pengetahuan ini akan membantu kita untuk mengambil keputusan yang tepat dalam politik.

Intinya Politik itu baik, indah & menyenangkan. Tapi kenapa banyak orang mempersepsikan bahwa politik itu kotor dan kejam?!

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x