Sasar Anak Usia 12- 17 Tahun, Polres Sumedang Gelar Vaksin Presisi Bhakti Bhayangkara Untuk Negeri

- 9 Juli 2021, 14:41 WIB
Polres Sumedang menggelar Gerai Vaksin Bhakti Bhayangkara Presisi Untuk Anak Negeri, dengan sasaran anak usia 12-17 tahun, Jumat 9 Juli 2021.Ade Hadeli/Galamedia//
Polres Sumedang menggelar Gerai Vaksin Bhakti Bhayangkara Presisi Untuk Anak Negeri, dengan sasaran anak usia 12-17 tahun, Jumat 9 Juli 2021.Ade Hadeli/Galamedia// /

GALAMEDIA - Bertempat di Asrama Polisi Jalan Angkrek, Polres Sumedang menggelar Gerai Vaksin Bhakti Bhayangkara Presisi Untuk Anak Negeri, dengan sasaran anak usia 12-17 tahun, Jumat 9 Juli 2021.

Kapolres mengatakan, vaksinasi presisi salah satu program pemerintah, untuk mendapatkan kekebalan (imunitas), yang merupakan salah satu cara untuk mengatasi atau keluar dari masalah pandemi Covid-19.

"Vaksinasi Presisi ini, di khususkan untuk anak anak personil Polres Sumedang. Ada 30 orang anak yang berumur 12-17, yang mendapatkan vaksin, hari ini," ujarnya.

Baca Juga: Jokowi Dikelilingi Oligarki Rakus hingga Buzzer, Pemerhati Politik: Bersihkan Lingkungan Bapak yang 'Sakit'

Menurut dia, selama dua kali puasa dan dua kali lebaran situasi pandemi ini sudah dirasakan. Situasi itu, masih berlanjut dan cenderung meningkat. Bahkan angka terkonfirmasi positif, sudah tembus 38 ribu kasus perhari.

Untuk itu, Eko mengajak kepada seluruh elemen masyarakat, untuk disiplin melaksanakan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Darurat. Terapkan protokol kesehatan dengan baik.

Baca Juga: 5 Hotel Termahal dengan Fasilitas Mewah di Indonesia, Salah Satunya Capai Rp157 Juta Semalam

Yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

"Untuk anak-anakku sekalian, lebih baik kalian tinggal di rumah sambil belajar. Mudah mudahan segala upaya yang dilakukan pemerintah dalam menangani Covid-19 ini, segera ada hasilnya. Untuk itu mari kita dukung setiap kebijakan pemerintah dalam menangani Covid-19," tandasnya.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x