10 Jenis Kopi Lokal Asli Indonesia yang Enak dan Harumnya Mendunia

23 Juni 2021, 15:00 WIB
coffee ///tavicare.com/

GALAMEDIA - Indonesia merupakan salah satu negara penghasil kopi terbaik, bahkan produksi tahunan yang mencapai 600 ribu ton mampu menyuplai tujuh persen kebutuhan kopi dunia.

Menurut data Kementerian Pertanian RI (Kementan RI), Indonesia merupakan produsen kopi terbesar di dunia, setelah Brasil dan Kolombia.

Dan tiap hari makin banyak kita jumpai kedai-kedai kopi baik yang besar maupun yang kecil yang menyajikan beragam minuman kopi yang berasal dari Indonesia. Tak hanya menjual minuman kopi, kedai-kedai juga menjual kopi dalam bentuk biji maupun serbuk.

Selain itu jenis kopi asal Indonesia kini banyak digemari para penikmat kopi dari mancanegara.

Mau tahu jenis kopi paling enak di Indonesia yang banyak digemari sekarang? Yuk, kita simak jenis kopi apa saja yang paling dicari oleh para coffee lovers.

1. Kopi Gayo

Nama kopi ini sama dengan nama daerah pegunungan yang menjadi lokasi penanamannya untuk pertama kali, yaitu datarang tinggi Gayo, di Aceh Tengah. Kopi Gayo mempunyai rasa yang khas dan enak rasanya.

Pada pameran kopi yang diselenggarakan oleh Specialty Cofee Association of America, kopi Gayo menjadi kopi yang termahal dan terbaik.

Kopi asal Aceh ini teksturnya lebih encer alias tak terlalu pekat dengan tingkat keasaman seimbang. Cocok untuk kamu yang bukan penyuka kopi asam.

Masyarakat Aceh punya cara penyajian tardisional yang khas. Bukan diseduh, tapi kopi dan air direbus dalam panci hingga mendidih, lalu dituang ke dalam gelas berisi susu dan gula.

Baca Juga: China Dorong PBB Usut Kejahatan Kemanusiaan di Kanada, Trudeau: Tak Sadar Negara Sendiri Punya Masalah HAM

2. Kopi Jawa

Pulau Jawa menghasilkan kopi yang enak juga terkenal yaitu kopi Jawa. Kopi ini dihasilkan semasa penjajahan Belanda. Jenis kopi ini muncul karena pemerintahan kolonial Belanda memerintahkan penduduk Indonesia saat itu untuk menanam biji kopi. Karena itu di abad ketujuh belas, Indonesia menjadi penghasil kopi nomor satu.

Jenis kopi Jawa yang biasa dijual adalah kopi robusta dan kopi arabika. Kedua jenis kopi ini memiliki waktu proses simpan yang tidak sama. Kopi Jawa Arabika proses simpannya bisa sampai 8 tahun, sedangkan kopi robusta waktu simpannya lebih pendek, yaitu 5 tahun. Apapun jenisnya, kopi Jawa akan lebih baik jika diproses dengan cara disangrai di suatu wadah dengan menggunakan kayu bakar.

3. Kopi Toraja

Yang paling membedakan kopi Toraja dengan biji kopi Indonesia lainnya adalah bahwa kopi ini tidak meninggalkan rasa asam di mulut. Selain itu, kopi ini tidak akan meninggalkan rasa asam ke lidah peminumnya sejak tegukan pertama.

Bagi orang Jepang dan Amerika, kopi Toraja yang terkenal ini merupakan kopi favorit mereka. Biasanya mereka menyukai jenis kopi Arabika Toraja. Kopi ini memiliki body yang medium serta mudah diseduh sehingga membuat kopi Toraja menjadi salah satu kopi terenak bahkan ketika tidak ditambahkan gula sama sekali.

4. Kopi Kintamani

Kopi Indonesia lainnya yang juga tak kalah enaknya adalah kopi Kintamani, yaitu kopi tradisional dari pulau di Bali. Kopi Kintamani dibuat dengan metode tradisional Bali, yaitu dengan menggunakan sistem air Bali.

Oleh sebab itu, coffee lovers meminum kopi ini akan merasakan rasa segar di dalam kopinya. Ditanam di dataran tinggi, 900 mdpl, membuat kopi Kintamani memiliki cita rasa yang lembut. Aroma yang khas dari kopi ini adalah aroma jeruk citrus.Bayangkan saja pecinta kopi bisa mencicipi rasa jeruk dalam kopi. Luar biasa, bukan?

Baca Juga: Infrastruktur Cuma Bisa Dikerjakan Rezim Otoriter, Politisi PDIP: Pak Jokowi Melakukannya dalam Demokratis

5. Kopi Luwak

Sebenarnyak kopi luwak yang asli adalah jenis kopi yang paling mahal di antara semua kopi. Kopi ini hanya bisa ditemukan di Indonesia. Kopi luwak diproduksi dengan cara yang cukup unik, yaitu menggunakan proses fermentasi di dalam tubuh luwak. Cara produksinya yang berbeda membuat kopi luwak memiliki rasa yang berbeda dibandingkan kopi lain di pasaran

Banyak wisatawan asing yang penasaran akhirnya datang dan mencoba membelinya dan mereka menyukainya. Kopi luwak mempunyai perpaduan antara rasa pahit, lembut, serta asam dengan aroma harum yang tidak akan ditemukan di kopi lain di Indonesia. Guiness Book of Records memasukkannya sebagai kopi termahal. Kopi ini juga terkenal di kedai-kedai kopi di Amerika.

6. Kopi Sidikalang

Kopi yang di tanam asal dataran tinggi Sumatra ini, tepatnya di daerah Bukit Barisan mempunyai rasa yang kuat dengan kekayaan mineral, karena di tanam di daerah pegunungan.

Sidikalang merupakan kopi khas dari daerah Kabupaten Dairi, Provinsi Sumatra Utara. Rasa enak kopi Toraja sukses mengalahkan kopi terkenal dari Brazil.

Kopi Sidikalang diproses secara natural atau dry process dan giling basah atau semi washed, dan kopi ini cocok untuk para penyuka kopi "kelas berat".

Baca Juga: Sinopsis Buku Harian Seorang Istri 23 Juni 2021: Dewa Temukan Botol Surat, Nana Segera Ditemukan

7. Kopi Malabar

Bagi para penikmat kopi, nama kopi ini pasti sudah tak asing lagi. Kopi ini sudah sangat terkenal di dunia kopi. Malabar adalah nama kopi yang berasal dari provinsi Jawa Barat. Untuk menghasilkan biji kopi, biasanya para petani menggunakan berbagai macam proses. Tapi tentu saja yang terbaik adalah proses alami, proses yang disukai banyak orang

8. Kopi Preanger

Preanger merupakan daerah pegunungan yang menjadi lokasi perkebunan kopi tertua yang ada di Indonesia.

Perkebunan ini didirikan di awal masa penjajahan Belanda. Dahulu, kopi ini dibawa ke Belanda karena kopi Preanger diakui oleh mereka sebagai kopi yang nikmat. Kopi Java Preanger, bahkan jadi nama untuk bahasa programming Java.

8. Kopi Lanang

Kopi lanang adalah kopi yang berasal dari tanah Jawa Timur. Di daerah Jawa Timur, pecinta kopi dapat dengan mudah menemukan kopi ini. Harga kopi ini cukup terjangkau.

Selain itu, kopi ini juga terkenal karena memiliki manfaat bagi vitalitas para pria. Oleh sebab itu kopi ini disebut kopi lanang, yaitu kopi pria karena lanang berarti pria. Kopi ini sudah terkenal di mancanegara hingga Amerika dan Jepang.

Baca Juga: Ekonomi Anjlok Berkaitan 3 Periode, Rocky Gerung: Covid Ditunggu Pemerintah untuk Mencegah Kerumunan Demokrasi

9. Kopi Toraja

Yang paling membedakan kopi Toraja dengan biji kopi Indonesia lainnya adalah saat diminum tidak akan meninggalkan rasa asam di mulut peminumnya sejak tegukan pertama.

Aroma khas ini yang dihasilkan dari kopi ini di sebabkan teknik tradisional yang digunakan oleh petani ketika mengambil biji. Kopi Toraja juga dikenal sebagai kopi yang paling alami yang berasal dari tanah subur Sulawesi Selatan.

Bagi orang Jepang dan Amerika, kopi Toraja yang terkenal ini merupakan kopi favorit mereka,dan biasanya mereka menyukai jenis kopi Arabika Toraja.

10. Kopi Wamena

Papua juga memiliki kopi yang enak juga terkenal, yaitu kopi Wamena.Bagi mereka, para penyuka kopi yang masih baru, kopi Wamena menjadi pilihan yang baik karena rasanya sangat ringan dan tidak asam. Kopi ini juga yang sehat karena diproduksi secara tradisional dan organik oleh para petani.

Beberapa orang bahkan memberikan ulasan yang sangat baik tentang kopi Wamena. Dikatakan bahwa kopi Wamena merupakan kopi premium Indonesia. Tak mengherankan jika kopi ini menjadi salah satu kopi terenak di Indonesia.

10 jenis kopi di atas tak hanya enak tapi juga sudah terkenal hingga ke mancanegara.Ada yang sudah kamu cobain? Dan jenis kopi Indonesia mana yang paling kamu suka nih?***

 

Editor: Dicky Aditya

Tags

Terkini

Terpopuler