Sensasi Makanan Ikan Laut Segar Bisa Dinikmati di Sini

- 14 Februari 2021, 08:24 WIB
rumah makan Ikan Bakar Sambar Pesisir  yang baru membuka cabang ke-3 nya di Jl. Diponegoro no.9 Bandung.
rumah makan Ikan Bakar Sambar Pesisir yang baru membuka cabang ke-3 nya di Jl. Diponegoro no.9 Bandung. /Edi Kusnaedi./

GALAMEDIA - Indonesia sebagai negara maritim tentu saja memiliki hasil laut yang sangat melimpah. Tidak heran banyak bermunculan kedai makan sampai resto yang menyajikan hidangan laut banyak tersebar dipenjuru nusantara, termasuk kota Bandung.

Salah satu rumah makan yang menawarkan sensasi segar ikan laut ialah rumah makan Ikan Bakar Sambar Pesisir yang baru membuka cabang ke-3 nya di Jl. Diponegoro no.9 Bandung.

Setiap harinya, resto ini selalu ramai didatangi pengunjung. Aroma wangi ikan yang sedang dibakar, yang dilumuri rempah pilihan membuat tak sabar untuk menyantapnya.

Baca Juga: Andin dan Aldebaran Semakin Romantis di Hari Valentine, Sinopsis Ikatan Cinta 14 Februari 2021

Karena beragam ikan laut menjadi menu andalan disini, Ikan Bakar Sambal Pesisi sangat mengedepankan kesegaran ikan yang mereka jual.
Ada ikan marlin, baramundi, barakuda, kerapu, kakap, bawal dan masih banyak lagi.

Meski ikan menjadi menu utama, resto ini juga memiliki menu lain seperti udang, cumi, dan beberapa tumis sayur seperti kangkung dan pakcoy.

Ditambah dua jenis sambal andalannya yaitu, sambal merah dan sambal ijo yang pastinya melengkapi kenikmatan menu utama.

Baca Juga: Ditemukan Tergantung oleh Sang Adik, Kesepian Belajar Virtual Bocah SD Akhiri Hidup

"Kita mengutamakan kesegaran ikan, apalagi pecinta makan berbahan dasar ikan itu picky banget, mereka tau ini ikan masih segar apa tidak," ujar Temmi Iljang, pengelolaan Ikan Bakar Sambal Pesisir.

Ikan laut segar yang didatangkan langsung dari laut laut Jawa Barat.

"Kita langsung ngambil dari nelayan tanpa perantara siapapun, ikannya kita langsung dari laut Karawang," ujar Temmi.

Baca Juga: Klasemen dan Top Skor Liga Italia Pekan ke-22, Dua Tim Besar Tumbang

Restoran yang menghidangkan makanan serba dibakar ini memiliki harga yang terjangkau.

"Untuk harga, kisaran Rp 40 ribu sampe Rp 500 ribu, dihitung per ons, meski cuaca ditengah laut sedang tidak bersahabat sekalipun, harga masih tetap sama," ujarnya.

Usaha yang dirintis dari tahun 2009 dengan konsep awal kaki lima ini menjadi awal mula berkembangnya bisnis spsesialis ikan bakar.

Baca Juga: Klasemen dan Top Skor Liga Inggris Pekan ke-24, Liverpool Makin Terpuruk, Man City Kokoh di Puncak

Kemudian ditahun 2012, mulai mengusung konsep resto di Jalaprang, Kota Bandung.

"Buka pertama di 2009 di Dago, masih kaki lima, akhirnya buka yang dengan konsep restoran di daerah Jalaprang. Sampai sekarang sudah ada tiga cabang Ikan Bakar Sambal Pesisir, ujar Temmi.

Meski resto ini beroperasi ditengah pandemi, pihaknya tetap optimis menjalankan usaha tersebut. Resto yang buka dari pukul 11.00-21.00 WIB ini, membatasi pengunjung yang datang agar tidak terjadi kerumunan.

Baca Juga: Jadwal Acara TV 14 Februari 2021: Sinetron Ikatan Cinta di RCTI hingga Film Parasite di Trans 7

"Kita nyediain 10 meja yang berarti itu setengah dari kapasitas yang ada," tutupnya.*** (Edi Kusnaedi)

 

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x