GUNUNG AGUNG BALI Meletus Tewaskan Ribuan Orang, Sejarah 16 Maret

- 15 Maret 2023, 18:44 WIB
Ilustrasi. GUNUNG AGUNG BALI Meletus Tewaskan Ribuan Orang, Sejarah 16 Maret.
Ilustrasi. GUNUNG AGUNG BALI Meletus Tewaskan Ribuan Orang, Sejarah 16 Maret. /Pixabay

1945
Pertempuran Iwo Jima. Pertempuran awal ketika pasukan Amerika mulai menaklukkan Iwo Jima dari kekuasaan Jepang. Tujuan utama Amerika adalah untuk menaklukkan seluruh pulau, termasuk tiga lapangan terbang.

Ini merupakan salah satu pertempuran paling berdarah dalam sejarah Perang Pasifik Perang Dunia II.

Posisi tentara Jepang di pulau tersebut sangat strategis dengan bunker yang saling terhubung, artileri tersembunyi, dan terowongan bawah tanah sepanjang 18 km (11 mil).

Pasukan Amerika dibantu tembakan meriam dari kapal-kapal perang dan Marinir Angkatan Udara sudah menembaki Iwo Jima sejak penyerangan dimulai.

Ini merupakan invasi pertama pasukan Amerika ke daerah kekuasaan Jepang secara langsung. Sementara pasukan Jepang menjaga pertahanan dengan gigih tanpa ada perasaan menyerah.

Jenderal pasukan Jepang tidak pernah memikirkan menyerah kepada Amerika, hanya untuk menyelamatkan pasukannya. Dia bersama pasukannya sudah berjanji akan berperang sampai mati, tidak peduli seberapa kecilnya kemungkinan menang.

Baca Juga: Warga Geger Temukan Koper Merah Berisi Korban Mutilasi, Ini Penjelasan Polisi

1982
Artis cantik Dian Paramita Sastrowardoyo atau populer dengan nama Dian Sastro lahir di Jakarta, 16 Maret 1982. Dian Sastrowardoyo meraih kepopuleran setelah tampil memukau di film Pasir Berbisik pada 2001 dan Ada Apa Dengan Cinta pada 2002.

Setelah vakum selama enam tahun usai menikah, Dian Satro kembali tampil memukau di film 7/24 pada 2014 dan Ada Apa Dengan Cinta 2.

1998
Paus Yohanes Paulus II meminta Tuhan mengampuni sebagian pemeluk Katolik Roma atas ketidakaktifan dan kediaman selama Holocaust.

Halaman:

Editor: Usman Alwasim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x