Dampak Buruk Kebiasaan Telat Makan Bagi Kesehatan yang Jangan Remehkan

- 30 Mei 2023, 09:34 WIB
Ilustrasi seseorang sedang makan saat bekerja
Ilustrasi seseorang sedang makan saat bekerja /pexels.com/

GALAMEDIANEWS - Tidak jarang kesibukan atau aktivitas kerja yang padat seringkali menjadi alasan seseorang telat makan. Sarapan di siang hari atau makan siang di malam hari dianggap normal, padahal kebiasaan ini justru memiliki dampak buruk bagi kesehatan sebab mengganggu kerja organ tubuh.

Dokter Spesialis Penyakit Dalam Eka Hospital BSD, dr. Virly Nanda Muzelina mengatakan kebiasaan telat makan tidak bisa diremehkan, jika hal tersebut sering dilakukan dampaknya bisa mengganggu aktivitas fisik maupun mental.

"Jika terlalu sering telat makan, kebutuhan energi yang Anda dapatkan bisa saja menurun sehingga berdampak pada kesehatan tubuh Anda. Bahkan, hal ini bisa saja memicu suatu penyakit yang serius,” ungkap dr. Virly dikutip Galamedianews.com dari PMJNews pada Selasa, 30 Mei 2023.

Baca Juga: Kaya akan Manfaat, Inilah Segudang Kandungan Pisang yang Baik bagi Kesehatan Tubuh

Berikut dampak buruk kebiasaan telat makan bagi kesehatan fisik dan mental menurut dr. Virly yang jangan diremehkan:

Produktivitas Menurun

Metabolisme tubuh bertugas mengubah makanan menjadi energi. Tingkat metabolisme tubuh ini didukung oleh asupan kalori ke dalam tubuh. Namun jika terlalu sering telat makan, maka metabolisme tubuh melambat, dampaknya produktivitas menurun sebab tubuh lemas, tidak bertenaga karena kekurangan energi. 

"Selain itu tubuh juga akan lebih mudah untuk merasa lemas, sehingga menurunkan kemampuan Anda untuk konsentrasi, bergerak, maupun berpikir," kata dr. Virly.

Kekebalan Tubuh Menurun

Kebiasaan telat makan juga bisa menganggu sistem kekebalan tubuh. Imunitas tubuh yang kuat terbentuk dari zat dan nutrisi makanan yang masuk ke dalam tubuh. Sementara, kebiasaan telat makan rentan membuat tubuh kekurangan nutrisi dan gizi sehingga tubuh rentan terhadap penyakit.

Asam Lambung

Lambung merupakan salah satu organ tubuh yang terus bekerja bahkan dalam keadaan tidur sekalipun. Lambung mengeluarkan cairan asam yang berfungsi untuk mencerna makanan. Sehingga makanan sudah hancur tersebut bisa dicerna dengan baik oleh usus halus.

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x