Resep Nasi Goreng Cabe Ijo ala Rudy Choirudin Makanan Enak Disajikan dengan Kerupuk dan Acar

- 1 Juli 2023, 20:50 WIB
Resep Nasi Goreng Cabe Hijau makanan ala Rudy Choirudin.
Resep Nasi Goreng Cabe Hijau makanan ala Rudy Choirudin. /Tangkap layar YouTube Simple Rudy TV./

GALAMEDIANEWS - Berikut ini resep makanan enak disajikan hangat dengan kerupuk dan acar dan disukai semua orang, Nasi Goreng Cabe Ijo ala Rudy Choirudin.

Resep ini berbahan dasar nasi putih yang digoreng ditambah cabe hijau dan bumbu yang dihaluskan sehingga menghasilkan makanan Nasi Goreng Cabe Ijo ala Rudy Choirudin menjadi makanan kesukaan semua orang.

Resep Nasi Goreng Cabe Hijau ala Rudy Choirudin ini biasa dijual di pedagang kaki lima atau sebagai salah satu menu di restoran menjadi hidangan pengganjal perut saat sarapan atau makan malam.

Baca Juga: 1883 Season 2: Semua yang Kita Ketahui – Pemeran, Plot, dan Informasi Lainnya

Penggunaan cabe ijo pada resep Nasi Goreng ala Rudy Choirudin menjadikan cita rasa makanan yang enak, nikmat dan harum serta penampilan yang terlihat menarik.

Dilansir Galamedianews dari kanal YouTube Rudy dan Simple TV pada Sabtu, 1 Juni 2023 berikut resep Nasi Goreng Cabe Ijo diantaranya

NASI GORENG CABE HIJAU

Bahan 1:

(haluskan)

* 10 buah cabe hijau, direbus
* 2 siung bawang putih
* 6 buah bawang merah
* 2 lembar daun jeruk
* ½ sdt Ladaku Merica Bubuk
* ½ sdt Desaku Ketumbar Bubuk
* 1 sdt terasi goreng
* 1 sdt garam

Baca Juga: Serial Extraction 3: Semua yang Telah Terungkap Sejauh Ini

Bahan 2:

* 5 sdm minyak goreng
* 2 sdm kecap ikan
* 1 sdm saus tiram
* 50 g teri medan yang ukuran besar, goreng
* 2 butir telur, orak arik
* 75 g daging ayam, goreng lalu disuwiri
* 500 g nasi putih

Pelengkap :

* Kerupuk gado-gado secukupnya
* Acar mentimun wortel secukupnya

Cara membuat :

* Haluskan semua bahan 1

* Panaskan minyak goreng, kemudian tumis hingga harum, matang dan berkurang aroma langu dari cabe

* Campur kecap ikan dan saus tiram ke dalam wadah, aduk hingga rata

Baca Juga: The Witcher Season 3 Memiliki Lebih Banyak Episode Untuk Tayang di Waktu Mendatang

* Masukkan campuran kecap ikan dan saus tiram ke dalam tumisan, aduk rata hingga harum

* Masukkan telur orak arik, ayam suwir dan teri medan lalu aduk kembali hingga rata

* Masukkan nasi, aduk hingga tercampur rata dengan bumbu dan tercium nasi yang tergoreng

* Angkat, letakkan di piring dan sajikan dengan kerupuk beserta acar.***

Editor: Dicky Aditya

Sumber: YouTube Simple Rudy TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah