Jelang 30 Tahun GIGI di Industri Musik, Armand Maulana Ungkap Hal yang Paling Sulit dan Trik untuk Bertahan

- 7 September 2023, 09:12 WIB
Jelang 30 tahun Gigi atau 3 dekade, Armand Maulana sang vokalis beberkan hal apa saja yang paling sulit mereka hadapi, serta cara mereka untuk bertahan./ gigibandofficial.com
Jelang 30 tahun Gigi atau 3 dekade, Armand Maulana sang vokalis beberkan hal apa saja yang paling sulit mereka hadapi, serta cara mereka untuk bertahan./ gigibandofficial.com /

GALAMEDIANEWS – Grup band Gigi yang digawangi Armand Maulana (vokal), Dewa Budjana (gitar), Thomas Ramdhan (bass) dan Gusti Hendy (drum) tepat berumur 30 tahun pada 22 Maret 2024 mendatang. Sang vokalis mengatakan, tak mudah untuk bisa tetap eksis selama 3 dekade ini, dan ia pun membeberkan hal yang paling sulit yang pernah mereka hadapi serta trik dan rahasia untuk terus bertahan di industri musik Indonesia.

 

Grup Band Gigi resmi didirikan di Jakarta, 22 Maret 1994 dengan formasinya saat itu Armand Maulana, Dewa Budjana, Thomas Ramdhan, Ronald Fristianto (drum), Aria Baron Arafat (gitar). Seiring berjalannya waktu, ternyata Ronald dan Aria tak bisa menemani Gigi hingga 3 dekade ini karena alasan tertentu.

Meski demikian, tekad kuat dari personil band Gigi yang tersisa, khususnya Armand Maulana dan Dewa Budjana membuat mereka masih bisa bertahan dan eksis hingga hari ini menuju 30 tahun meramaikan industri musik di Indonesia.

Kepada GalamediaNews, Armand Maulana atau yang akrab disapa Kang Armand membeberkan hal-hal yang paling sulit bagi Gigi selama hampir 30 tahun ini, serta trik dan rahasia mengapa mereka masih bisa bertahan di tengah gempuran persaingan industri musik yang berbeda di tiap dekadenya.

Wawancara Khusus dengan Armand Maulana

 Baca Juga: West Java Festival 2023 Hadirkan Konser Musik dari Pas Band, Gigi dan The Cangcuters, Warga Jabar Wajib Nonton

Berikut ini adalah kutipan wawancara khusus GalamediaNews dengan Kang Armand, yang dilakukan melalui WhatsApp, Rabu 6 September 2023:

Vokalis band Gigi, Armand Maulana./ gigibandofficial.com
Vokalis band Gigi, Armand Maulana./ gigibandofficial.com

 

  1. Perjalanan 30 tahun bertahan di industri musik Indonesia tentu tidaklah mudah. Jika bisa digambarkan, dekade mana yang paling sulit untuk dijalani Gigi? Apakah dekade pertama, kedua atau dekade terakhir ini dengan tantangan yang tentunya berbeda-beda?

Sebetulnya kalau yang sulit di Gigi, bukan hanya di Gigi ya tapi di semua grup band atau apapun perusahaannya, yaitu mempertahankan. Jadi kalau ditanya di dekade mana selama 30 tahun, gw enggak bisa bilang di dekade mana (yang paling sulit), tapi di setiap pergantian personil, itu aja.

Tapi alhamdulillah kan, personil yang sekarang dengan Hendy itu kan yang paling lama, udah 20 tahun. Jadi ya, dekade pertama kali ya (yang paling sulit).

Pokoknya setiap pergantian personil itu sangat berat, karena bukan masalah ribut atau apanya, bukan. Tapi, secara teknis kita harus berlatih lagi. Karena kalau di musik bukan masalah jago-jagoan, tapi lebih ke soul-nya bareng enggak sih? Hati dan rasanya sama enggak sih dalam memainkan sebuah lagu, itu yang paling berat.

 

 Baca Juga: Lagu-lagu The Best of GIGI di Konser Jelang Usia 30 Tahun Mereka, Berhasil Menggoyang Trans Studio Bandung

  1. Faktor apa yang membuat Gigi masih bertahan hingga hari ini dan bisa diterima oleh kalangan muda sekarang?

Konsistensi dalam berkarya, dalam bertahan, update dalam setiap pergantian dekade musik, update terhadap apa yang terjadi di industri musik, teknologi di musik, cara penyebaran; mulai dari kaset, terus ke CD, ke Blue Ray, ke DVD terus sekarang digital.

Nah, kita selalu bisa update, selalu bisa masuk ke era tertentu, itu yang paling penting. Jadi, alhamdulillah sampai sekarang masih ada.

 

  1. Apakah Gigi akan mengeluarkan hits-hits baru untuk menggaet penikmat musik muda atau Gen Z ?

Ya kalau karya sih akan terus kita rilis, tapi kan cara menggaet Gen Z atau anak muda bukan hanya karya, tapi seperti yang tadi dijelaskan di pertanyaan nomor 2.

Kalau mengeluarkan karya tapi tidak ikut dengan sistem yang sekarang, cara pemasarannya seperti apa, sekarang sudah zamannya media sosial, algoritma musik sekarang ditentukan oleh TikTok, nah kalau tidak mempelajari itu, sama aja bohon kita enggak bisa menggaet Gen Z.

 

 Baca Juga: Konser The Best of GIGI Malam Ini di Trans Studio Bandung, Cek Apa Saja yang Diperbolehkan dan Dilarang

  1. Apa yang akan dilakukan Gigi untuk bisa tetap eksis di tahun-tahun mendatang?

Ya itu tadi, tetap update terhadap apa yang terjadi di industri musik, itu yang harus dilakukan.

 

  1. Apa yang ingin disampaikan Kang Armand Maulana untuk para fans setia Gigi atau yang biasa disebut dengan Gigi Kita terkait perayaan 3 dekade ini?

Terima kasih banget kepada Gigi Kita yang sudah bertahan bareng kami selama 30 tahun, tetap meng-support kita kalau show, kalau kita mengeluarkan karya, atau sesuatu apapun ya.

Karena seperti yang dibilang sama Thomas, Gigi Kita itu seperti udara atau oksigen untuk kita. Tanpa oksigen kita tidak bisa bernafas, ya mati gitu kan. Mau karyanya bagus, tanpa Gigi Kita, ya siapa yang mau mendengarkan dan meng-appreciate karya kami.

 

 

Itulah petikan wawancara GalamediaNews dengan Kang Armand Maulana jelang 30 tahun Gigi pada 22 Maret 2024 mendatang. Setelah melewati hal-hal yang menyulitkan, mereka mampu membuktikan diri sebagai salah satu band legendari di industri musik Tanah Air dengan melakukan berbagai trik untuk tetap bertahan.***

Editor: Feby Syarifah

Sumber: Wawancara Eksklusif GalamediaNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah