Nih 5 Kegiatan Weekend yang Wajib Dilakukan, Saat Ini Sesuaikan dengan Protokol Kesehatan Ya

- 11 September 2020, 16:13 WIB
ILUSTRASI berlibur.
ILUSTRASI berlibur. /Pixabay/

Mumpung hari libur enggak ada salahnya nih untuk mencoba sejenak jauh dari yang namanya ponsel. Ketika itu sudah sering dilakukan, maka Anda akan merasakan perbedaannya.

4. Nongkrong Bareng Teman
Berbincang-bincang juga merupakan salah satu kegiatan yang paling jarang orang lakukan, tapi banyak manfaatnya. Berkumpul dengan teman memang sulit untuk dilakukan, dari mulai pemilihan waktu dan tempat yang sulit disepakati sampai hanya sebatas rencana.

Baca Juga: Awas Penyakit Ini Mengintai Anda yang Bekerja Seharian di Depan Komputer

Padahal jika Anda mencoba untuk melakukan kegiatan ini secara rutin maka Anda akan merasakan perbedaan berteman Anda dengan yang lainnya. Karena berkumpul ini dapat mempererat pertemanan dan sekaligus dapat menjadi awal Anda mendapatkan ide untuk hari esok, siapa tahu Anda dan teman-teman dapat membuka sebuah peluang bisnis.

5. Memasak
Hari libur biasanya hari dimana seluruh anggota keluarga bisa berkumpul, nah saatnya Anda menampilkan kelihaian Anda dalam bidang memasak. Bisa juga jika Anda baru mulai belajar memasak lakukanlah di setiap hari libur Anda, semakin sering melakukan maka semakin ahli Anda dalam memasak. Jangan ragu, asah terus kemampuan untuk mendapatkan hasil yang tepat dan sesuai keinginan Anda.

Tapi, kondisi saat ini tengah pandemi Covid-19. Jadi, boleh saja kita refresehing, ke luar rumah, dna ketemu teman, tapi jaga protokol kesehatan ya. Happy weekend guys.***

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x