UPDATE Kecelakaan Maut Truk Tangki BBM di Cibubur: Innalillahi, Banyak Korban Jiwa Berjatuhan

18 Juli 2022, 18:23 WIB
UPDATE Kecelakaan Maut Truk Tangki BBM di Cibubur: Innalillahi, Banyak Korban Jiwa Berjatuhan. /Instagram @tmcpoldametro

GALAMEDIANEWS - Update kecelakaan maut truk tangki BBM milik Pertamina di Cibubur, Senin, 18 Juli 2022 sudah diketahui.

Kecelakaan maut truk tangki BBM itu diinformasikan terjadi di Jalan Alternatif Cibubur, CBD, Bekasi, Jawa Barat, Senin, 18 Juli 2022.

Innalillahi, akibat kecelakaan maut truk tangki BBM itu disebut banyak korban jiwa berjatuhan.

Baca Juga: BREAKING NEWS Truk Tangki BBM Seruduk Sejumlah Pemotor di Cibubur, Disebut Ada Banyak Korban

Sebelumnya diberitakan, kecelakaan maut itu melibatkan truk tangki BBM milik Pertamina yang dikabarkan menyeruduk sejumlah pemotor dan kendaraan lainnya.

Berdasarkan informasi yang beredar, ada banyak korban akibat kecelakaan maut tersebut.

"Terjadi kecelakaan Truk Pertamina dengan pengendara motor di Jalan Alternatif Cibubur dari Cibubur kearah Cileungsi sore ini, Senin 18/07/2022," begitu tulis Instagram @lensa_berita_jakarta, Senin 18 Juli 2022.

"Update Kecelakaan di Jalan raya alternatif cibubur tepat disebrang JEC Cibubur tabrakan beruntun tronton pertamina hantam +/- 10 pemotor dan mobil sore ini, Senin 18/07/2022," tulis akun @halojabodetabek.

Baca Juga: GRATIS LINK NONTON LIVE STREAMING Newcastle United vs Mainz 05, Kick-Off Pukul 21.00 WIB 18 Juli 2022

Akibat kecelakaan maut itu banyak pengendara motor berada di kolong truk tangki BBM. Kemudian mobil dan motor juga hancur berantakan.

Dari informasi yang beredar di media sosial, rekaman video amatir yang tersebar terlihat sejumlah motor tergeletak di jalanan.

Ada juga sebuah mobil yang tampak rusak berat. Sementara truk Pertamina terlihat rusak di bagian pinggir.

Baca Juga: Profil AKP Rita Yuliana Polwan Cantik yang Trending di Google, Prestasinya Mentereng!

Video amatir warga melaporkan adanya korban yang terjebak di kolong truk. Namun, hal ini belum terkonfirmasi oleh pihak kepolisian.

Dalam video lainnya, terlihat kemacetan di lokasi. Sirene ambulans yang mengevakuasi korban terdengar di lokasi.

Sampai saat ini, pihak Kepolisian masih melakukan olah TKP kecelakaan maut truk tangki BBM seruduk pemotor di Cibubur.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler