Dilaporkan ke Polisi oleh Santri, Denny Siregar: Pakai Akal Lebih Berguna

3 Juli 2020, 13:52 WIB
Massa yang melaporkan Denny Siregar. (Pikiran-Rakyat.com/Asep MS) /

GALAMEDIA - Sejumlah santri yang tergabung dalam Forum Mujahid Tasikmalaya resmi melaporkan Denny Siregar ke polisi.

Pegiat media sosial itu dituding melakukan penghinaan, pencemaran nama baik dan perbuatan tidak menyenangkan penggunaan foto tanpa izin.

Forum Mujahid Tasikmalaya membuat laporan pada Kamis, 2 Juli 2020. Bersamaan dengan itu, mereka juga menggelar aksi damai di depan Mapolres Tasikmalaya, Kamis, 2 Juli 2020.

Massa mengecam keras unggahan Denny Siregar dalam akun Facebooknya pada 27 Juni 2020. Unggahan itu dinilai telah menghina para santri, khususnya yang berasal dari Pondok Pesantren Tahfidz Daarul Ilmi Tasikmalaya.

Baca Juga: Rp 8,6 Miliar untuk Baju Hamil Saja, Terungkap Pangkal Kemarahan Pangeran William pada Meghan Markle

Denny pun tak tinggal diam. Lewat akun Twitternya ia seolah menyampaikan klarifikasi menanggapi pelaporan yang dilayangkan.

"Daripada sibuk demo, atau koar2 di media sosial, mending bereskan dulu yg benar laporannya biar kuat pasalnya. Jangan nanti alat bukti gak cukup, trus ditolak, eh koar2 kalo gua dilindungi rejim lah dsbnya. Jangan biasakan pake massa utk menekan, pake akal lbh berguna..," begitu tulis Denny di akun Twitter @Dennysiregar7, dikutip galamedia, Jumat, 3 Juli 2020.

Unggahan Denny ditanggapi oleh ratusan orang dan disukai 2.900 akun lainnya. Bahkan sudah diTweet ulang sebanyak 468 kali.

Baca Juga: Pembunuh Berantai Paling Kejam Lolos Pria Tak Berdosa Dipenjara 20 Tahun, Polisi: Maafkan Kami..

Dari komentar yang terpantau, kebanyak warganet kontra terhadap pernyataan Denny. "Sepertinya kali ini,kau Gol den. Beneran. Siap2 aja. Kalau gol,jantung jgn kumat yaa..Wajah tersenyum," tulis warganet.

Warganet lain menuliskan pernyataan yang juga kontra. "Sebagai muslim yg mayoritas kita sellu menjaga keberagaman karna islam adalah agama yg rahmatan lilalamin rahmat bagi semua ummat manusia. Jangn" emang lu @Dennysiregar7 yg provokator biang dr kerusuhañ niatmu yg emang jahat tanykan nalurimu yg katnya ingin menjga persatuan NKRI," begitu tulisnya.

Komentar lebih pedas juga ditulis warganet lainnya. "Sekarang Anda masih bisa tersenyum dan ketawa terbahak2 Tapi Lihat saja, waktu juga la yang akan membalas ketawa anda..,Semoga allah melaknat mu dan keluarga besar mu Aamiin," tulisnya.

Baca Juga: Terjaring OTT KPK, Harta Kekayaan Bupati Kutai Timur Mengejutkan

Tak lama setelah postingan itu, Denny pun sepertinya kembali bereaksi. Itu terlihat dari cuitannya yang cukup mencolok dan kontroversial. "Kadrun ngamuk..," begitu tulisan singkat dia, masih di akun yang sama @Dennysiregar7.

Kemarin, di akun @CyberSkuad, terpampang video yang memperlihatkan segerombolan orang yang berdiri dan jongkok secara berjejer. Mereka menyatakan sikapnya atas perbuatan Denny Siregar.

Di keterangan video dinyatakan, para santri dari Pondok Pesantren Daarul Ilmi tidak akan main-main. Mereka akan mengejar dan memproses hukum penghinaan Denny Siregar terhadap santri tahfidz Quran yang diduga disebutnya sebagai calon teroris.

Baca Juga: Bupati Kutai Timur Terjaring OTT, KPK Ikut Amankan Belasan Orang

Video itu diperkirakan diambil sebelum akhirnya Forum Mujahid Tasikmalaya resmi melapor ke polisi.

"Kami Forum Mujahid Tasikmalaya telah bersepakat untuk melakukan gugatan secara hukum kepada saudara Denny Siregar yang telah melakukan penghinaan, yang telah melakukan pelecehan kepada para santri, para ustaz, para ulama dari Tasikmalaya. Kami melawan. Allahu Akbar," begitu teriakan dari video yang dikutip pada Kamis, 2 Juli 2020.

Hampir bersamaan, kemudian ada unggahan dari akun @cebonginsaf3. Unggahan itu menampilkan tangkapan gambar dari unggahan yang Denny Siregar di akun @Dennysiregar7.

"Saya simpan pernyataan rasis perusak psikis anak-anak di pondok tahfidz. Postingan di fb, mungkin sudah dihapus," begitu tulis akun @cebonginsaf3.

Galamedia mencoba menelusuri unggahan yang sempat ditampilkan oleh akun itu. Penelusuran di akun Twitter dan Facebook Denny Siregar sudah tak ditemukan lagi unggahan yang dimaksud oleh para santri.

Hingga saat ini belum dipastikan apakah unggahan yang viral di media sosial itu memang ditulis oleh Denny Siregar atau bukan.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler