Shahzada Dawood Pengusaha Pakistan Sangat Terobsesi dengan Titanic, Anak Terpaksa Ikut karena Itu Hari Ayah

23 Juni 2023, 18:07 WIB
Wakil Ketua Engro Corporation Limited Shahzada Dawood dan anaknya, Suleman. /Reuters/

GALAMEDIANEWS - Shahzada Dawood adalah pengusaha asal Pakistan yang berbasis di Inggris. Ia dan putranya yang berusia 19 tahun termasuk di antara lima orang yang tewas di kapal selam wisata Titanic.

Ayah dan anak tersebut ikut dalam perjalanan bawah laut bersama pilot kapal selam dari Prancis Paul Henry Nargeolet, kepala eksekutif dan pendiri Ekspedisi OceanGate Stockton Rushton serta miliarder Inggris Hamish Harding.

Baca Juga: Dikabarkan Gabung Persita, Achmad Jufriyanto Justru Muncul di Latihan Persib

Penjaga Pantai AS mengumumkan pada konferensi pers hari Kamis bahwa ruang tekanan Titan yang hilang ditemukan di antara puing-puing lainnya, sekitar 1.600 kaki dari haluan Titanic di dasar laut.

Dalam sebuah pernyataan, OceanGate perusahaan swasta yang mengoperasikan ekspedisi 250.000 dolar AS per kursi menegaskan bahwa lima penumpang di kapal tersebut sekarang diyakini tewas.

Saudara perempuan Dawood, Azmeh Dawood mengatakan kepada NBC News bahwa keponakannya benar-benar ketakutan, dan terpaksa setuju karena ekspedisi tersebut penting bagi ayahnya yang terobsesi dengan Titanic.

Baca Juga: Bantah Tudingan Ridwan Kamil Soal Dugaan Aliran Dana Miliaran, Kemenag: Itu Dana BOS

Suleman memberi tahu anggota keluarga bahwa dia khawatir tentang tur tersebut dan tidak terlalu siap untuk perjalanan dalam laut itu.

Ekspedisi itupun akhirnya dilakukan Suleman di hari pekan, karena pada saat itu bertepatan dengan hari ayah, dan remaja 19 tahun itu sangat ingin menyenangkan sang ayah.

Pihak keluaga memberi keterangan jika Dawood adalah seorang ayah yang penuh kasih, dan Putranya Suleman seorang mahasiswa. Dilansir dari independent.co.uk pada Jumat, 23 Juni 2023.

"Shahzada adalah ayah yang penyayang bagi Suleman dan Alina, suami dari Christine, seorang kakak laki-laki dari tiga saudara kandung, dan ia merupakan anak dari Hussain & Kulsum Dawood. Putranya yang berusia 19 tahun, Suleman Dawood, saat ini adalah seorang mahasiswa,” kata Azmeh Dawood.

Baca Juga: Harga Kios Revitalisasi Pasar Banjaran Rp 20 Juta per Meter Bisa Turun? Ini Jawaban PT Bangun Niaga Perkasa

Ayah dari Suleman tersebut secara aktif menganjurkan belajar budaya, keberlanjutan, dan keragaman dalam kapasitasnya sebagai Wakil Ketua Perusahaan Engro Pakistan.

Dawood juga peduli tentang dampak sosial, dan ia pun bekerja secara ekstensif dengan Engro Foundation, The Dawood Foundation, SETI Institute, dan Prince's Trust International.

Di luar kantor, ia pernah berpidato di Perserikatan Bangsa-Bangsa pada tahun 2020 pada Hari Perempuan & Anak Perempuan Internasional dalam Sains dan Oxford Union pada tahun 2022.

Hobinya meliputi fotografi, terutama fotografi satwa liar, dan menjelajahi berbagai habitat alami. Sementara Suleman adalah penggemar beratnya literatur fiksi ilmiah dan mempelajari hal-hal baru, ia pandai memainkan rubrik dan gemar bermain volly.

Baca Juga: 11 Tempat Wisata Blitar Terpopuler Tahun 2023 Mulai dari Wisata Alam Hingga Wisata Edukasi

Selain itu, Dawood yang merupakan penasihat bisnis yang melayani di dewan untuk Prince's Trust International, tinggal di sebuah rumah besar di Surrey bersama istrinya Christine, putranya Suleman dan putrinya Alina, menurut MailOnline.

Keluarga Dawood termasuk yang terkaya di Pakistan tetapi memiliki hubungan kuat dengan Inggris.

Pengusaha asal Pakistan itu pernah belajar Hukum di Universitas Buckingham pada tahun 1998, kemudian menyelesaikan gelar master dalam Pemasaran Tekstil di Universitas Philadelphia pada tahun 2000.***

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: independent.co.uk

Tags

Terkini

Terpopuler