Ridwan Kamil Ajak REI Jabar Bangun Rumah bagi Buruh di Rebana Metropolitan

- 24 November 2020, 18:38 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil membuka Musyawarah Daerah ke-12 Persatuan Perusahaan Realestat Indonesia (REI) Jabar dari Gedung Pakuan, Kota Bandung, Selasa 24 November 2020.
Gubernur Jabar Ridwan Kamil membuka Musyawarah Daerah ke-12 Persatuan Perusahaan Realestat Indonesia (REI) Jabar dari Gedung Pakuan, Kota Bandung, Selasa 24 November 2020. /Yogi P/Humas Jabar

GALAMEDIA - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil mengajak Dewan Pengurus Daerah Persatuan Perusahaan Realestat Indonesia (DPD REI) Jabar untuk bersama-sama membangun kawasan di Rebana Metropolitan.

Rebana Metropolitan sendiri diproyeksikan menjadi masa depan ekonomi Jabar dengan 13 kota baru di sana, di antaranya Patimban City dan Subang Smartpolitan.

Kang Emil sapaan Ridwan Kamil menuturkan,  pembangunan kota baru akan mengutamakan konsep work, live, and play (bekerja, tinggal, dan bermain) dalam satu kawasan, termasuk perumahan yang tidak berjauhan dengan pabrik.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING ILC Malam Ini: Bahas Instruksi Mendagri Tentang Penegakan Protokol kesehatan

Menurut Kang Emil, membangun rumah dekat dengan tempat kerja akan menguntungkan tiga pihak yakni pemilik kota industri, REI, dan para buruh.

“Pemilik kota industri tidak perlu mengeluarkan per kapita bangunanya, sedangkan dari pihak REI tidak perlu mencari tanah karena sudah disesuaikan oleh pengembang kota industri," ucap Kang Emil saat membuka Musyawarah Daerah ke-12 DPD REI Jabar melalui konferensi video dari Gedung Pakuan, Kota Bandung, Selasa 24 November 2020.

Bagi para buruh, Kang Emil menambahkan bahwa mereka akan diuntungkan jika memiliki rumah tidak jauh dari tempat kerja. Konsep work, live, and play dapat menekan pengeluaran biaya sehari-hari dari segi transportasi atau commuting costs.

Baca Juga: Ketua KPK Disindir Eks Jubirnya Soal Buku 'How Democracies Die': Semoga Bukan 'How KPK Die'

“Sehingga para buruh dan karyawan bisa jalan kaki atau naik sepeda dari rumah ke tempat kerja dan bisa menghemat pengeluaran bulanan terkait transportasi,” katanya.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x