Liverpool Pertajam Rekor 65 Tak Terkalahkan di Kandang Saat Menggasak Wolverhampton 4-0

- 7 Desember 2020, 06:26 WIB
Pemain Liverpool Curtis Jones (kanan) merayakan gol. (Twitter/@LFC)
Pemain Liverpool Curtis Jones (kanan) merayakan gol. (Twitter/@LFC) /

Liverpool menambah keunggulan 3-0 setelah sepak pojok pendek Henderson diteruskan Salah menjadi umpan silang matang yang ditanduk Joel Matip di muka gawang pada menit ke-67.

Pada menit ke-78, Alexander-Arnold mendapat ruang bebas di sisi kanan dan mengirimkan umpan silang yang begitu baik ke arah Mane, tetapi bola yang berusaha dihentikan oleh Nelson Semedo malah berakhir menjadi gol bunuh diri yang memperbesar keunggulan Liverpool 4-0.

Baca Juga: Pesta Gol di Kandang Crotone, Napoli Nerangsek ke Peringkat Ketiga Klasemen

Hasil itu membuat Liverpool kembali naik ke posisi kedua klasemen untuk menempel ketat Tottenham Hotspur yang sama-sama mengoleksi 24 poin tetapi punya keunggulan selisih gol.

Sedangkan Wolverhampton (17) tertahan pada urutan ke-10 setelah disalip beberapa tim karena hasil laga-laga lain yang berlangsung lebih awal, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah