Pendatang yang Masuk Cimahi harus Menunjukan Hasil Rapid Test Antigen

- 23 Desember 2020, 18:55 WIB
Ilustrasi Rapid Antigen.
Ilustrasi Rapid Antigen. /Humas Kota Bandung/

GALAMEDIA - Beberapa daerah di Indonesia mulai memperketat pengawasan kehadiran pendatang atau wisatawan yang tiba di wilayahnya, jelang masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Kota Cimahi menjadi salah satu daerah yang kini mulai memperketat pengawasan itu.

Meski tidak memiliki objek wisata yang jadi andalan, Pemerintah Kota (Pemkot) Cimahi mewajibkan para pendatang dari luar daerah yang akan berkunjung ke saudaranya yang ada di Kota Cimahi, menunjukkan hasil tes antigen.

"Kita memang tidak punya tempat wisata, tapi rapid test antigen akan diterapkan bagi pendatang yang berkunjung ke saudaranya di Cimahi," ungkap Plt Wali Kota Cimahi Ngatiyana, saat ditemui di gedung DPRD Kota Cimahi Jalan Djulaeha Karmita, Rabu 23 Desember 2020.

Baca Juga: Haikal Hassan Batal Diperiksa Gara-gara Reaktif Covid-19, Polda Metro Jaya Malah Sarankan Ini

Selain itu, pihaknya tetap memprioritaskan pelaksanaan rapid test dan swab test untuk warga Cimahi yang akan pergi ke luar kota, maupun pulang dari luar kota.

"Rapid test dan swab test juga akan difokuskan untuk warga Cimahi yang mau pergi atau sudah pulang dari luar kota, tujuannya untuk mencegah penyebaran Covid-19," ujar Ngatiyana.

Guna mencegah penularan Covid-19, pihaknya tak henti-hentinya meminta masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga: Ucapkan Selamat, Begini Harapan AHY kepada 6 Menteri dan 5 Wamen Baru

"Kita ngga bosan-bosannya mengingatkan masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan selama beraktivitas diluar rumah melalui prinsip 4 M, yakni mencuci tangan pakai sabun, memakai masker, menjaga jarak sosial, dan meningkatkan imunitas tubuh," tegas Ngatiyana.

Purnawirawan TNI ini juga meminta masyarakat untuk tidak berlebihan dalam merayakan Natal dan Tahun Baru.

"Natal dan Tahun Baru sudah diimbau tidak dirayakan secara meriah, sederhana saja asal tidak menimbulkan kerumunan," ucapnya.***

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x