Mensos Tawarkan Tempat Tinggal ke Gelandangan, Risma: Ikut Ya Pa, di Sana Masih Bisa Jadi Pemulung

- 5 Januari 2021, 15:57 WIB
Menteri Sosial Tri Rismaharini saat menawarkan tempat tinggal kepada tuna wisma di Jakarta./Twitter/@PDI_Perjuangan
Menteri Sosial Tri Rismaharini saat menawarkan tempat tinggal kepada tuna wisma di Jakarta./Twitter/@PDI_Perjuangan /

Risma pun kemudian mengajak gelandangan yang mengenakan topi dan membawa tas tersebut untuk ikut bersamanya.

"Pa saya carikan rumah ya, bisa tinggal bapa ya. Ikut saya ya pa, bapa nanti tetap di sana bisa jadi pemulung," bujuk Risma.

Namun tuna wisma itu tak mengiyakan ajakan. Ia malah meminta untuk bisa pulang ke kampung halamannya.

"Kalau bisa pulang," kata tuna wisma itu.

Baca Juga: Hampir Meninggal Dunia, Bocah Malang Ini hanya Memiliki Berat 7 Kg

"Oke saya pulangkan. Tapi ikut ke kantor saya dulu ya pa. Biar saya pulangkan," timpal Risma seraya bertanya asal tuna wisma itu.

"Saya pulang ke Asahan," jawabnya.

Risma pun menjawabnya dengan bertanya dimana lokasi Kabupaten Asahan.

"Asahan itu mana?" tanya Risma.

"Sumatera Utara," jawab di si tuna wisma.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x