Disentil Warganet Soal Demokrat dan SBY, Marzuki Alie: Partai yang Membesarkan Atau Kader yang Membesarkan!

- 28 Februari 2021, 07:38 WIB
Marzuki Alie dipecat Partai Demokrat, Jumat, 26 Februari 2021.
Marzuki Alie dipecat Partai Demokrat, Jumat, 26 Februari 2021. /Twitter.com/@marzukiali_MA/

Dia mengungkapkan bahwa dirinya bergabung dengan Partai Demokrat, bahkan sebelum partai tersebut diverifikasi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Sementara SBY bergabung usai Partai Demokrat telah resmi terverifikasi oleh KPU.

Baca Juga: Upaya Randy Melindungi Aldebaran, Andin Curiga dengan Mas Al: Bocoran Sinopsis Ikatan Cinta 28 Februari 2021

“Kami masuk PD baru mau verifikasi KPU, masih nol besar. SBY masuk setelah lolos verifikasi KPU,” jelasnya.

Lebih lanjut, Marzuki Alie pun mengimbau warganet untuk tidak hanya melihat bahwa partai tersebut hanya besar karena jasa satu orang saja.

Hal itu adalah karena, orang-orang yang bergabung sebelum Partai Demokrat lolos verifikasi KPU juga merupakan orang yang berjasa.

Baca Juga: Tahanan KPK Divaksin Duluan, dr. Tirta: Lucu Aja Koruptor Uang Rakyat Divaksin dari Uang Rakyat, Gak Etis!

“Jangan seolah partai oleh satu orang. Ada DPC di Papua, yang lolos verifikasi KPU juga orang yang berjasa,” terangnya.

***

 

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x