Jokowi Biasa Saja Ketika Moeldoko Terseret KLB Demokrat, Rocky Gerung: Dia Tangan Kanan Presiden

- 8 Maret 2021, 21:19 WIB
 Rocky Gerung (kanan), Jokowi (tengah), Moeldoko (kiri).
Rocky Gerung (kanan), Jokowi (tengah), Moeldoko (kiri). / Instagram @rocky.gerung dan Setkab.go.id/

GALAMEDIA - Pengamat Politik, Rocky Gerung kembali menanggapi perihal Kongres Luar Biasa (KLB) yang terjadi di Deli Serdang pada Jumat, 5 Maret 2021.

Ia menyebut jika ada keanehan bila Presiden Jokowi bersikap biasa dengan kasus yang melibatkan KSP Moeldoko di Partai Demokrat.

Menurut Rocky Gerung, dalam sistem pemerintahan presidensial secara administratif Ma'ruf Amin adalah orang kedua terdekat dengan Presiden.

Baca Juga: PPKM Mikro Diperpanjang, Ini 3 Provinsi Tambahan di Luar Jawa-Bali

Namun, dalam aktivitas sehari-hari, Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko merupakan tangan kanan dari Presiden Jokowi.

Hal tersebut disampaikannya melalui unggahan video di saluran YouTube Rocky Gerung Official pada Senin, 8 Maret 2021.

“Agak ajaib sebetulnya, dalam sistem pemerintahan presidensial, pejabat Presiden yang paling dekat, bisa disebut orang kedua di dalam administrasi ya Ma'ruf Amin, orang kedua di dalam sistem ketatanegaraan,” ujarnya dilansir Galamedia dari saluran YouTube Rocky Gerung Official.

Baca Juga: Selain Akting, Antonio Blanco Jr Pandai Melukis, Simak Profil Salah Satu Pemain Buku Harian Seorang Istri

“Tetapi di dalam aktivitas sehari-hari, KSP (Moeldoko) itu adalah betul-betul tangan kanan, bahkan jempol kanan Presiden. Masa Presiden anggap ini hal yang biasa-biasa saja," sambungnya.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x