Moeldoko Yakini Sudah Benar Jadi Ketum Demokrat: Itu Demi Selamatkan Cita-cita Indonesia Emas 2045

- 29 Maret 2021, 17:38 WIB
KSP Moeldoko memberikan pernyataan terkait kisruh KLB Partai Demokrat.
KSP Moeldoko memberikan pernyataan terkait kisruh KLB Partai Demokrat. /Tangkapan layar Instagram.com/@dr_moeldoko

GALAMEDIA – Dikenal jarang membuka suara pasca terpilih jadi Ketua Umum Partai Demokrat versi KLB, Moeldoko akhirnya tetap meyakini bahwa pilihannya sudah benar.

Hal itu diungkapkan melalui akun Instagram pribadinya yang menyebutkan bahwa saat ini sedang terjadi pergolakan politik dari berbagai kubu.

"Ada sebuah situasi khusus dalam perpolitikan nasional, yaitu telah terjadi pertarungan ideologis yang kuat menjelang 2024," kata Moeldoko dalam unggahan video di @dr_moeldoko, 28 Maret 2021.

Baca Juga: Coba-coba Ungkit Ideologi Partai Demokrat, Rachland Nashidik Bongkar Dugaan Moeldoko Terlibat Operasi Sajadah

Menurut Moeldoko, tindakan dirinya menjadi Ketua Umum Partai Demokrat bertujuan untuk menyelamatkan cita-cita Indonesia Emas 2045.

"Pertarungan ini terstruktur dan gampang dikenali. Ini menjadi ancaman cita-cita menuju Indonesia Emas 2045," ujar Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) itu.

Selain itu, pilihan Moeldoko tersebut sekaligus tidak hanya sekedar menyelamatkan Partai Demokrat, namun bangsa Indonesia.

"Ada kecenderungan tarikan ideologis juga terlihat di tubuh Demokrat. Jadi ini, bukan sekedar menyelamatkan bangsa dan negara," tuturnya.

Dalam video tersebut, Moeldoko memberi pengakuan soal alasan dirinya mau menjadi Ketua Umum Partai Demokrat.

Baca Juga: Disebut Duduk di Atas Meja Saat Menteri PUPR Duduk di Kursi, Gibran: Pak Basuki Minta Saya Duduk di Situ

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x