Anies Baswedan Tiba-tiba Disebut dalam Polemik Raibnya KH Hasyim Asy'ari dari Kamus Sejarah Indonesia

- 22 April 2021, 17:10 WIB
Anies Baswedan Tiba-tiba Disebut dalam Polemik Raibnya KH Hasyim Asy'ari dari Kamus Sejarah Indonesia.
Anies Baswedan Tiba-tiba Disebut dalam Polemik Raibnya KH Hasyim Asy'ari dari Kamus Sejarah Indonesia. /kebudayaanindonesia.net

Tepatnya, Hilmar Farid dilantik oleh Anies Baswedan pada bulan Desember 2015. Sedangkan beberapa sumber menyebutkan bahwa penysusunan buku sejarah dimulai pada 2016.

Berkaitan itu, aktivis sosial kemasyarakatan Zulfery Yusal Koto atau biasa disebut Ferry Koto menyebut bahwa Hilmar Farid adalah teman dekat Anies Baswedan.

Baca Juga: Joseph Paul Zhang Pernah Dapat Nilai 8, Deddy Corbuzier: Pelajaran Agama Tidak Menilai Akhlak Anda!

"Mas, HF itu konco dekat @aniesbaswedan lho. 2012 bersama Anies yg usung Jokowi jadi Gub DKI. Kemudian 2014 bersama2 lagi dukung di Pilpres 2014," ujarnya saat menanggapai unggahan Mustofa Nahrawardaya di Twitter @ferrykoto Rabu, 21 April 2021.

"Memenangkan Pilpres 2014, Anies jd Mendikbud, dan HF ditarik Anies jadi Dirjen Kebudayaan. Satu2nya Dirjen yg dr Non Kemendikbud," tambahnya.

Kendati begitu, ia mengatakan bahwa hal demikian tidak selalu harus dikait-kaitkan dengan isu PKI karena memang tidak ada kaitannya.

"Sampai sekarang Anies tetap konco kental koq dgn HF. Dan sepengetahuan sy, Anies setuju dgn apa yg diucapkan HF di video lama itu. Makanya Anies jadikan HF Dirjen Kebudayaan. Hahaha," kata dia.

"Kalian ini, semua hal kaitkan dgn PKI. walau jelas2 tak ada kaitannya. Bahlul ndak uwis uwis," tandasnya.***

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x